DKPPP Kota Banjar Galakan Rebonding 2023, Siap-Siap Agropolitan Bakal Melesat

DKPPP Kota Banjar Galakan Rebonding 2023, Siap-Siap Agropolitan Bakal Melesat

Kepala DKPPP Kota Banjar Yoyon Cuhyon saat melaksanakan Program Rebonding menyasar KWT, Rabu 4 Januari 2023. -Istimewa-radartasik.disway.id

BACA JUGA:Bikin Pangling, Hasil Pembangunan Taman Alun-alun Singaparna Kapan Diresmikan?

"Program ini merupakan upaya untuk memfasilitasi pemasaran hasil pertanian dari KWT, kelompok tani, para pembudidaya," jelasnya. 

Hal itu dilakukan agar hasil pertanian mulai dari tanaman pangan, hortikultura, perikanan dan peternakan di Kota Banjar dapat terekspos. 

Terutama hasil keringat serta inovasi petani dapat dipasarkan langsung dan mereka bisa menikmati hasil menjual produksi tanpa perantara pihak lain. 

Menurut Yoyon, rencana awal akan dilakukan Jumpa Hati di satu spot yakni di Kompleks Perkantoran Purwaharja, sebagai perwujudan menuju Kota Agropolitan.

BACA JUGA:Cari Aman Saat Menyalip Kendaraan Besar Ketika Berkendara

"Kita lihat dulu animo masyarakat, kalau misalkan bagus dan cukup menjanjikan, kita bisa adakan Jumpa Hati ini di setiap kecamatan," terangnya. 

Melalui pola yang kini tengah dimatangkan tersebut, Yoyon berharap, KWT tidak hanya jadi tempat aktivitas anggota saja, tetapi juga menjadi tempat bagi pemerintah dan masyarakat desa lain untuk sharing dan berbagi pengetahuan masalah pertanian.

"Ke depan bisa terus menjaga ketahanan pangan, guna meningkatkan konsumsi pangan segar dan sehat," ujar pria yang siap menggairahkan hasil pertanian Kota Banjar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: