Tanggal 16 dan 17 Agustus, Sarana Olahraga di Dadaha Ditutup
AKAN DITUTUP. Gor Sukapura salah satu sarana olahraga di Kompleks Dadaha yang akan digunakan dalam peringatah HUT RI.-rangga jatnika/radar tasikmalaya-
Beberapa waktu sebelumnya, Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar) H Hadian mengatakan lapangan Dadaha akan dipersiapkan untuk pelaksanaan Upacara HUT Kemerdekaan pada Agustus nanti.
“Alhamdulillah tahun ini kita akan kembali dilaksanakan di lapangan,” ungkap H Hadian.
Secara infrastruktur pihaknya menilai tidak ada kerusakan yang menonjol. Persiapan lebih kepada memastikan kebersihan di area tersebut.
“Secara sarana aman, paling lebih kepada kebersihan saja,” jelasnya.
Penyelenggaraan upacara kemerdekaan di Dadaha punya nilai lebih ketimbang di bale kota.
Pasalnya lokasi tersebut merupakan ruang publik yang lebih mudah diakses oleh warga. “Jadi nilai semangatnya lebih baik,” lanjutnya.
Di samping itu, dampak kepada perekonomian masyarakat pun tentu ada. Karena di mana ada keramaian, tentunya ada potensi ekonomi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: