Wagub Uu Ajak Warga Jawa Barat Doakan Putra Ridwan Kamil, Eril Sosok Kalem, Sopan dan Cerdas

Wagub Uu Ajak Warga Jawa Barat Doakan Putra Ridwan Kamil, Eril Sosok Kalem, Sopan dan Cerdas

Radartasik, TASIKMALAYA – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum bersama jemaah Jumatan dan mengajak warga Jabar mendoakan Emmiril Khan Mumtadz, putra sulung  Ridwan Kamil.

Dalam salat Jumat di Masjid Baiturroham (Masjid Agung Kabupaten Tasikmalaya), Jumat (27/5/2022), Uu Ruzhanul Ulum mengajak jemaah salat Jumat untuk mendoakan putra Ridwan Kamil.

Uu dan jemaah salat Jumat berdoa agar Emmiril Khan Mumtadz atau Eril ditemukan dan selamat. 

BACA JUGA: Ketua PCNU Kabupaten Tasikmalaya Ajak Kaum Muslim Mendoakan Putra Ridwan Kamil Selamat

"Makanya saya dengan jemaah masjid bersama-sama mendoakan agar dia selamat dan segera diketemukan," kata Uu Ruzhanul Ulum kepada wartawan usai melaksnakan salat Jumat di Masjid Baiturohman Jalan Bojongkoneng Jumat (27/5/2022).

Doa bersma ini dengan tujuan bahwa Emmiril segera di ketemukan dengan kondisi sehat dan selamat. 

"Saya yakin doa itu sangat mustazab karena hari ini merupakan hari jumat," kata  Uu Ruzhanul Ulum.

Apalagi, kata dia, dalam doa kali ini dipimpin langsung oleh kiai. 

Dia juga meminta seluruh masyarkat Jawa Barat ikut mendoakan untuk keselamatan anaknya Gubernur Jawa Barat yang menjadi Pimpinan di Jawa Barat. 

"Kami yakin dengan doa dari seluruh masyarkat jawa barat insyaaloh akan dimudahkan dan hasilkan sesuai dengan keinginannya," ungkap Uu.

Uu mengakui, mengenal Emmiril itu di saat ada acara-acara dan selalu berfoto bersama. 

Emmiril itu kalem ornagnya, sopan dan kelihatan bahwa doa orang cerdas. 

"Itu yang saya lihat secara kasat mata," kata dia. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: