Genoa Pecat Alberto Gilardino, Gantikan dengan Musuh Bebuyutan Balotelli di Masa Lalu
Patrick Vieira--Instagram
RADAR TASIK.COM – Genoa membuat keputusan mengejutkan dengan memecat Alberto Gilardino dan menggantinya dengan Patrick Vieira, yang dikenal sebagai musuh bebuyutan Mario Balotelli di masa lalu.
Menjelang laga tandang menghadapi Cagliari pada Minggu, 24 November 2024, Genoa resmi memberhentikan Gilardino, pelatih yang sebelumnya meyakinkan menjanjikan manajemen untuk merekrut Balotelli.
Menurut laporan Relevo yang dikutip dari Calciomercato, Genoa tampaknya memulai revolusi baru untuk membangkitkan performa tim yang saat ini terpuruk di peringkat ke-17 klasemen Serie A.
Manajemen klub menunjuk Patrick Vieira, mantan gelandang Inter Milan, Juventus, dan legenda Arsenal, untuk memimpin tim.
Vieira memulai karir kepelatihannya di Manchester City dan New York City FC sebelum melatih klub Prancis Nice, Crystal Palace, dan terakhir Strasbourg pada musim lalu.
Di masa lalu, Vieira pernah menjadi rekan setim Mario Balotelli saat memperkuat Inter Milan dan Manchester City.
Namun, hubungan mereka di Manchester City tidak harmonis. Vieira bahkan pernah berkata, "Mario tidak cocok untuk tim olahraga".
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: beberapa sumber