Besok HP Vivo V30e 5G Akan Diluncurkan 2 Mei 2024, Simak Spesifikasi Unggulan dan Harganya

Besok HP Vivo V30e 5G Akan Diluncurkan 2 Mei 2024, Simak Spesifikasi Unggulan dan Harganya

HP Vivo V30e 5G akan diluncurkan besok, 2 Mei 2024.-Istimewa-

JAKARTA, RADARTASIK.COMHP Vivo V30e 5G akan diluncurkan secara resmi untuk pasar Indonesia besok, 2 Mei 2024.

Perilisan HP Vivo V30e 5G akan melengkapi V30 series yang sudah lebih dulu dipasarkan di Indonesia yakni Vivo V30 dan Vivo V30 Pro.

Secara spesifikasi Vivo V30e 5G akan membawa berbagai keunggulan sehingga akan cocok untuk mendukung berbagai gaya hidup konsumen dari segi desain, kamera maupun durabilitas.

Dengan berfokus pada penyajian pengalaman terbaik bagi para penggunanya, HP Vivo terbaru 2024 ini bukan smartphone biasa.

BACA JUGA: Tiga HP Nokia Terbaru 2024 Rilis Bulan Mei, Simak Spesifikasi dan Harganya, Mana yang Anda Tunggu!

BACA JUGA: Ada yang Berbeda saat Peringatan May Day Kali Ini di Kota Banjar, Apa Yah?

Dengan membawa teknologi 3D Curved Screen, Ultra Slim Design dan baterai besar di kelasnya, HP Vivo terbaru 2024 ibarat partner setia yang siap mendukung lifestyle penggunanya.

Vivo V30e menjadi smartphone pertama seri V yang mengusung desain 3D Curved Screen sehingga memastikan menjadi smartphone yang memberikan tampilan premium.

Desain 3D Curved Screen juga membuat ponsel ini sangat nyaman digenggam karena ketipisannya serta siap membantu meningkatkan produktivitas pengguna dengan kapasitas baterai 5500mAh.

Lewat dua varian warna Giri Merah dan Banyu Biru, Vivo V30e juga menghadirkan jejak nilai dan kekayaan alam Tanah Air Indonesia.

BACA JUGA: 4 Tokoh Sudah Serahkan Formulir Balon Bupati ke DPC PKB Kabupaten Tasikmalaya: Siapa Akan yang Dipilih Ya?

BACA JUGA: Alhamdulillah, Jemaah Haji 2024 Indonesia Dapat Keistimewaan dari Arab Saudi, Ini Penjelasan Menteri Agama

Seperti pendahulunya, V30 dan V30 Pro, Vivo V30e 5g kembali mengusung keragaman nuansa alam Indonesia yang kaya warna dan makna.

Varian Giri Merah mempersembahkan representasi tanah dan pegunungan yang menjulang tinggi di Indonesia. Sedangkan varian Banyu Biru menghadirkan nuansa kesegaran dan kedamaian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: