Besok HP Vivo V30e 5G Akan Diluncurkan 2 Mei 2024, Simak Spesifikasi Unggulan dan Harganya

Besok HP Vivo V30e 5G Akan Diluncurkan 2 Mei 2024, Simak Spesifikasi Unggulan dan Harganya

HP Vivo V30e 5G akan diluncurkan besok, 2 Mei 2024.-Istimewa-

Jadi, ponsel ini merupakan sebuah bentuk representasi tanah dan air yang membentuk wilayah kepulauan Indonesia dari Sabang sampai Merauke.

Pengembangan varian warna ini juga sebagai bentuk komitmen perusahaan untuk memberikan variasi warna dalam kehidupan sehari-hari sekaligus mendekatkan diri kepada keanekaragaman budaya Indonesia.

BACA JUGA: Bek Persib Edo Fokus Hadapi Bali United di Championship Series dan Lupakan Kekalahan dari PSS Sleman

Product Manager Vivo Indonesia Fendy Tanjaya mengatakan dengan kehadiran dua varian warna, Vivo V30e 5G tidak sekadar memperkaya pilihan namun merayakan keindahan Indonesia di setiap langkah dan inovasi produk yang ditawarkan.

Melalui warna Giri Merah dan Banyu Biru, Vivo berharap pengguna dapat merasakan kedalaman warisan budaya Indonesia dan merasa lebih terhubung dengan kekayaan Tanah Air yang selalu dibanggakan.


Penampakan HP Vivo terbaru 2024 yang akan diluncurkan 2 Mei 2024.-Istimewa-

Tidak hanya menawarkan desain terbaik dan varian warna terbaru, Vivo V30e menjanjikan pengalaman fotografi smartphone yang luar biasa bagi para penggunanya.

Hasil potret yang lebih memukau dan rounded camera module yang menghadirkan keanggunan dan tampilan premium hadir berkart fitur All New Aura Light Portrait dengan 2x Professional Portrait Mode.

BACA JUGA: Harga Minyak Dunia Naik, Ini Daftar Harga BBM Pertamina Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, Ayo Cek di SPBU

Dengan begitu smartphone ini menjadi alat untuk mengabadikan momen berharga sekaligus menjadi fashion statement bagi penggunanya.

Pengguna dapat dengan mudah menghasilkan foto berkualitas saat menangkap momen di berbagai aktivitas sehari-hari berkat Sony IMX882 pada main camera.

Menghadirkan serangkaian fitur unggulan yang meningkatkan kenyamanan dan daya tahan dalam penggunaan sehari-hari, Vivo V30e dirancang untuk menyesuaikan diri dengan kebutuhan pengguna yang aktif.

Smartphone ini dapat tetap berfungsi dengan baik ketika digunakan dalam kondisi tangan basah karena dilengkapi fitur Tough Body Armor yang memberikan perlindungan ekstra serta Water Wet Display.

BACA JUGA: 5 Fakta Menarik yang Terjadi pada Laga Penutup Reguler Series, Para Suporter Harus Tahu!

Berkat IP64 Dust & Water Resistance, Vivo V30e siap menjadi teman setia dalam setiap petualangan gaya hidup pengguna.

Tidak hanya itu, dengan 6,78 inci FHD+120Hz AMOLED screen yang memukau, Vivo V30e akan memanjakan penggunanya dengan visual yang mendalam dan jernih, menjadikan setiap pengalaman menonton, bermain game atau menjelajahi konten online jadi lebih hidup dan memikat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: