Ini Aktivitas Menarik di Wisata Taraju Tasikmalaya, Cocok untuk Libur Lebaran Sebelum Balik ke Kota
Ini aktivitas menarik di Wisata Taraju Tasikmalaya.-wisata taraju-
Ini Aktivitas Menarik di Wisata Taraju Tasikmalaya, Cocok untuk Libur Lebaran Sebelum Balik ke Kota
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Ada banyak aktivitas menarik yang dapat kamu lakukan saat libur Lebaran di Wisata Taraju Tasikmalaya.
Wisata Taraju menjadi salah satu rekomendasi destinasi wisata di Tasikmalaya yang cocok dikunjungi di momen libur panjang Lebaran tahun ini.
Wisata Taraju merupakan destinasi wisata yang menawarkan konsep alam yang dipadukan dengan nuansa pedesaan.
BACA JUGA: AMOLED 7 Inci Nokia Maze Pro 5G 2024 dan Dilengkapi Kamera 200MP Segini Harganya
Wisatawan yang berkunjung Wisata Taraju akan melihat landscape pemandangan kebun teh yang menarik dan tentunya menyejukkan.
Mengutip Brosur Desa Wisata Taraju yang dilampirkan pada bio akun Instagram wisata_taraju, destinasi wisata di Tasikmalaya ini menawarkan aktivitas menarik dan berbagai paket wisata.
Tentunya, wisatawan yang libur Lebaran ke destinasi wisata ini akan mendapatkan pengalaman baru yang berkesan dan menyenangkan.
Agar lebih jelasnya, berikut ini aktivitas wisata menarik yang dapat dinikmati para pengunjung Wisata Taraju:
BACA JUGA: Makanan yang Paling Digemari di Kota Bandung Setelah Lebaran, Rasanya Menggoyang Lidah
1. Keliling di kebun teh
Perkebunan teh menjadi salah satu ikon dari destinasi Wisata Taraju Tasikmalaya.
Wisatawan dapat berkeliling di perkebunan teh sepuasnya sambil menikmati pemandangan alam dan berswafoto.
Menariknya lagi, perkebunan di Wisata Taraju menawarkan udara yang segar dan sejuk sehingga menghadirkan nuansa betah dan nyaman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: wisata taraju