Sidang Perdana Bule Amerika Dikawal Ketat, Kapolres Banjar Menyaksikan via Monitor

Sidang Perdana Bule Amerika Dikawal Ketat, Kapolres Banjar Menyaksikan via Monitor

Bule Amerika Arthur Light Welohr yang membunuh mertuanya menjalani sidang perdana di Pengadilan Negeri Banjar, Rabu 27 Desember 2023.-Anto Sugiarto/Radartasik.com-

Sidang Perdana Bule Amerika Dikawal Ketat, Kapolres Banjar Menyaksikan via Monitor

BANJAR, RADARTASIK.COM – Anda tentu masih ingat kisah cinta bule Amerika dengan gadis Kota Banjar yang kandas karena kasus pembunuhan.

Bule Amerika Arthur Light Welohr tega membunuh mertuanya, Agus Sopian dengan menggunakan senjata tajam pada 24 September 2023.

Satreskrim Polres Banjar melimpahkan berkas perkara pembunuhan oleh bule Amerika tersebut ke Kejaksaan Negeri Kota Banjar pada 14 Desember 2023.

BACA JUGA: Susi Air Akan Buka Rute Penerbangan Pangandaran - Bandung - Jakarta, Rute Nusawiru - Kertajati Ditunda

BACA JUGA: Tahan Air Hingga 2 Jam Nokia C200 Pro 5G 2024 Spesifikasi Tinggi dengan Harga Murah

Tadi siang, Rabu 27 Desember 2023, bule Amerika menjalani sidang perdana dengan agenda pembacaan dakwaan oleh JPU Kejaksaan Negeri Kota Banjar atas perkara pembunuhan mertuanya.

Dalam sidang pertama ini, bule Amerika dikawal ketat personel Polres Banjar bersenjata lengkap laras panjang.

Mulai Lapas Banjar hingga Pengadilan Negeri Banjar, mobil berisi bule Amerika dikawal menggunakan kendaraan mobil patwal.

Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto SIK MH menjelaskan pengawalan ketat dilakukan dengan mempertimbangkan keamanan dan mengantisipasi hal yang tidak diinginkan terjadi.

BACA JUGA: Ini Biang Kerok Keributan Geng Motor di Singaparna

BACA JUGA: Genk Motor Berulah Lagi, Kali Ini Baku Pukul di Singaparna, 4 Orang Diciduk Polisi

”Melakukan pengawalan dan pengamanan dengan pertimbangan tertentu salah satunya perkara ini cukup viral dan antisipasi tindakan-tindakan yang diinginkan,” ujarnya.

Dia menegaskan mencegah potensi gangguan dan ancaman sangat situasional, maka dilakukan pengamanan dan penjagaan oleh personel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: