Cegah Tindakan Kriminal, Polisi di Tasikmalaya Tingkatkan Patroli di Lokasi Objek Wisata

Cegah Tindakan Kriminal, Polisi di Tasikmalaya Tingkatkan Patroli di Lokasi Objek Wisata

Satuan Samapta Polres Tasikmalaya Kota saat melakukan patroli di Obyek Wisata Gunung Galunggung Kabupaten Tasikmalaya, Selasa 26 Desember 2023 Istimewa--

Cegah Tindakan Kriminal, Polisi di Tasikmalaya Tingkatkan Patroli di Lokasi Objek Wisata

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Dalam rangka libur Natal 2023 dan menjelang Tahun Baru 2024, Satuan Samapta Polres Tasikmalaya Kota intensif melakukan patroli wilayah serta pemantauan di sejumlah objek wisata di wilayah hukumnya.

Patroli kali ini fokus pada Obyek Wisata Gunung Galunggung di Kampung Sinagar, Kecamatan Sukaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa 26 Desember 2023.

Tujuan patroli ini adalah untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung, mencegah tindak kejahatan seperti Curas, Curat, dan Curanmor (C3), serta mengatasi potensi kemacetan di area objek wisata.

BACA JUGA:Dibanding libur Natal 2022, Jumlah Penumpang Kereta Api Meningkat 42 Persen

Meskipun hingga saat ini belum terjadi lonjakan pengunjung di Obyek Wisata Gunung Galunggung, petugas dari Pos Pengamanan (Pos PAM) di wilayah tersebut tetap melakukan pengawasan intensif demi memastikan keamanan dan ketertiban.

Personil Polsek Sukaratu dan Sat Samapta Polres Tasikmalaya Kota terlihat aktif melakukan patroli, memberikan himbauan Kamtibmas kepada wisatawan, dan menjaga keamanan di lokasi.

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, melalui Kasat Samapta Iptu Hartono menyatakan, selain memastikan keamanan, pihaknya juga akan memberikan imbauan kepada pengunjung di objek wisata tersebut.

"Hal ini merupakan bentuk pelayanan Kepolisian untuk memberikan rasa aman kepada warga yang beraktivitas sehari-hari dan mencegah potensi kejahatan," ujar Iptu Hartono kepada wartawan.

BACA JUGA:Ini Kerupuk Melarat Camilan Legendaris Khas Cirebon, Ketahui Bahan-bahannya di Sini

Pihak kepolisian berkomitmen untuk terus melakukan patroli rutin di berbagai tempat, termasuk objek wisata dan obyek vital lainnya, guna memastikan kelancaran liburan masyarakat di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota tanpa kendala keamanan.

Dengan adanya petugas Operasi Lilin Lodaya 2023 di objek wisata ini, diharapkan masyarakat dapat menikmati liburan dengan aman dan tenteram. 

Iptu Hartono pun menegaskan kesiapan pihaknya memberikan bantuan dan informasi kepada masyarakat selama masa liburan Natal dan Tahun Baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: