AS Roma Raih Kemenangan Tandang Pertama, Tapi Kehilangan Dybala yang Meninggalkan Lapangan Sambil Menangis
Paulo Dybala terlihat bersedih saat berada di bangku cadangan AS Roma-Tangkapan Layar X AS Roma-
“Kami tidak boleh masuk ke Stadion Olimpico dengan rasa takut atau malu. Suporter selalu membantu dan para pemain merasakannya,” terangnya.
“Ini adalah pertandingan terakhir sebelum jeda, kemenangan pertama kami di luar kandang musim ini, kami membutuhkan poin. Sikap yang luar biasa dari semua orang. Saya bangga dengan para pemain," akhiriannya.
Mourinho menekankan tidak mudah menghadapi Cagliari asuhan Ranieri, apalagi setelah para gelandangnya mendapat kartu kuning.
"Sulit. Setelah 2-0, kami membicarakan kartu kuning untuk gelandang, jika kami sampai pada 30 menit terakhir dengan skor 2-0 dan tiga gelandang mendapat kartu kuning, itu akan sulit," jelasnya.
"Para pemain telah tampil luar biasa. Kualitas besar setelah gol ketiga dan keempat, kemudian kelelahan datang. Kami mengelola pertandingan dengan baik, tiga poin penting," ungkapnya.
The Special One juga mengakui sangat menyukai Claudio Ranieri, pelatih Cagliari yang pernah berseteru dengannya saat melatih Liga Inggris.
"Pada awal pertandingan, saya katakan kepada pelatih (Ranieri) jika dia ingin kembali dengan kami dalam pesawat kami, itu akan menjadi suatu kehormatan bagi saya," tuturnya.
"Tentu saja, ada rasa profesionalisme, tapi dia adalah seorang pria yang sangat saya sukai," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: