Super Takjub, Desa Cibuntu Kuningan Suguhkan Keelokan Kaki Gunung Cermai
Desa Cibuntu d bawah kaki Gunung Cermai yang menyuguhkan berbagai wisata alam yang eksotik.-Foto: tangkapnalayar/dok kemenparenkraf-
Selain dengan jeep kita juga bisa menyewa ATV seharga Rp3 ribu untuk waktu 20 menit.
BACA JUGA:KCIC Buka Lowongan Kerja Baru Officer Hr Training & Certification, Ini Link Pendaftarannya
Yang juga tidak boleh dilewatkan yaitu sisa WA buah durian biasanya banyak durian d sekitar bulan Desember-Januari, sesuai dengan musim panen durian di Desa Cibuntu.
Berwisata tidak lengkap bila kita tidak membawa oleh-oleh khas daerah yang kita kunjungi. Di Desa Cibuntu ada pusat kerajinan dari berbagai olahan alam seperti suling, angklung, gerabah, teko, peralatan masak dan lainnya yang terbuat dari bambu dan tanah liat. Berbagai barang ini bisa dijadikan cenderamata dari Desa Cibuntu.
Di Desa Cibuntu pun dekat dengan sebuah tempat amping yang asri, indah dan aman.
Namanya Pageurgunung Campsite, ada beberapa paket yang bisa dipilih untuk berkemah di area ini, seperti paket menginap 2 hari 1 malam seharga Rp300 ribu sudah termasuk makan sebanyak 3 kali.
BACA JUGA:Seri Rasa Kalah, Kondisi Ruang Ganti Persija Dibocorkan Thomas Doll: Semua Merasa Kecewa
Sambil berkemah tidak ada salahnya kita juga menikmati kopi asli Gunung Cermai yaitu dengan kopi yang terkenal Cibuntu Linggarjati.
Berkeliling mengunjungi Des Cibuntu di bawah kaki Gunung Cermai, tidak lengkap bila kita tidak berkunjung ke Telaga Biru Cicerem.
Jernihnya air telaga ini membuat berbagai hewan mauapun tumbuhan yang ada di bawahnya pun terlihat.
Ikan-ikan berwarna warni yang berenang di dalamnya seperti mengajak kita untuk bia berenang di telaga yang satu ini.
BACA JUGA:AMBIL dan Dapatkan Saldo GoPay Gratis dengan Belanja di Toko Online Ini, Yuk Transaksi Sekarang Juga
Jangan lewatkan juga untuk berkunjung ke Kebun Raya Kuningan dan Waduk Darma, yang lokasinya dekat dengan Desa Cibuntu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: pesona indonesia