Rencana Pembangunan Tol Getaci Berlanjut, Diprioritaskan Hingga Ciamis

Rencana Pembangunan Tol Getaci Berlanjut, Diprioritaskan Hingga Ciamis

Herdiat Sunarya Bupati Ciamis -IMAN S RAHMAN/RADAR TASIKMALAYA-

“Semoga bisa cepat terwujud (jalan Tol) ke Ciamis,” ucapnya.

Pada awalnya, proyek Tol Getaci pernah dilelang pada tahun 2021 dengan pemenang tender Konsorsium PT Jasa Marga. 

Namun, konsorsium ini mengalami kesulitan dalam mendapatkan pembiayaan perbankan atau financial close, sehingga proyek tersebut tertunda selama 2 tahun. Total nilai investasi proyek ini mencapai Rp 56,2 triliun.

BACA JUGA:Pemkab Garut Manfaatkan Limbah Sampah Plastik Jadi Campuran Aspal

Meskipun pembangunan jalan tol ini mengalami beberapa kendala, pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR berkomitmen untuk melanjutkan rencana pembangunan Tol Getaci.

Proyek ini merupakan salah satu proyek tol terpanjang di Indonesia dan memiliki peran strategis dalam meningkatkan konektivitas dan perekonomian di wilayah selatan Jawa Barat.

Tol Getaci akan dibangun atas empat seksi, Yakni Seksi 1 Junction Gedebage – Garut Utara (45,20 km), seksi 2 Garut Utara - Tasikmalaya (50,32 km), seksi 3 Tasikmalaya – Patimuan (76,78 km), dan seksi 4 Patimuan – Cilacap (34,35 km).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: