Paolo Dybala Terpukau Dukungan Fans AS Roma Melawan Feyenoord
Paulo Dybala bikin AS Roma cemas karena punya klausul pelepasan 12 juta euro-Tangkapan Layar Instagram @officiallasroma -
“Tim ini tahu apa artinya menang di Eropa, mentalitasnya ada di sana,” tegasnya.
“Tinggal beberapa pertandingan lagi, kami harap bisa terus seperti ini dan membawa kami ke final,” tambahnya.
Ia juga menerangkan pentingnya Mourinho bagi dirinya dan AS Roma yang memotivasi untuk melakukan hal yang lebih baik lagi.
“Mourinho? Kita semua mengenalnya. Dia menang di mana pun dia berada,” pujinya.
“Mentalitasnya cukup untuk menarik Anda, dia tahu bagaimana permainan berjalan, dia tahu pertandingan hari ini bisa berjalan seperti ini dan dia mendorong kami untuk memberikan sesuatu yang lebih,” paparnya.
“Saat dia mengubah gameplan, tim mendapatkan hasilnya dan kami bermain lebih baik,” terangnya.
“Kami pantas menang. Saya harap saya bisa dan tim terus seperti ini. Kami akan memberikan yang terbaik untuk bermain di final,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: romapress