MAU TAHU Areal Wisata The Mummy di Banjar Waterpark? Wahana Edukasi bagi Anak-anak

MAU TAHU Areal Wisata The Mummy di Banjar Waterpark? Wahana Edukasi bagi Anak-anak

Direktur PT Maju Jaya Daskim (kemeja kotak) saat menunjukkan bangunan The Mummy wahana edukasi di Banjar Waterpark (BWP), Selasa 28 Maret 2023. -Anto Sugiarto-radartasik.disway.id

BANJAR, RADARTASIK.COM - Revitalisasi Banjar Waterpark (BWP) dengan kehadiran replika patung Firaun The Mummy adalah sebagai wahana edukasi bagi anak-anak. Meski di Kota Banjar menjadi polemik, The Mummy wahana edukasi juga lebih dulu hadir di Jatinangor Kabupaten Sumedang dan Bandung Jawa Barat. 

"Kenapa memilih wisata The Mummy wahana edukasi? Karena banyak yang menyukai," ucap Direktur PT Maju Jaya Daskim Dwi Fira yang juga pengelola BWP, Selasa 28 Maret 2023. 

Diakuinya, kehadiran The Mummy di Banjar Waterpark dari segi pembelajaran dinilai sangat bagus, khususnya edukasi bagi anak-anak sekolah. 

Pembuatan wisata The Mummy wahana edukasi nantinya diperuntukkan bagi anak-anak PAUD, SD, SMP, SMA sampai masyarakat umum.

BACA JUGA:Polemik Replika Patung Firaun, Wali Kota Banjar Akui Kesalahan Tidak Sosialisasi Dulu

"Sekarang masih dalam proses revitalisasi, mudah-mudahan sebelum Lebaran bisa dibuka," akunya. 

Lanjut dia, jika mau tahu kawasan wisata edukasi di BWP yakni memiliki luas bangunan 25 meter kali 8 meter. Di bagian dalam terdapat 16 item replika patung Firaun. Termasuk terdapat juga sebuah studio mini yang menayangkan tentang sejarah Firaun. 

Selain terdapat replika patung Firaun, di dalam wisata The Mummy juga akan terdapat replika peninggalan Nabi Musa. 

Sementara Kadisdikbud Kota Banjar H Kaswad menambahkan, wisata di Banjar Waterpark ini sangat pas sebagai wahana edukasi bagi anak-anak. 

BACA JUGA:SEGERA Dibuka Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2023, Kuota Kebutuhan 4.138 Formasi

"Karena dalam Alquran sudah jelas disebutkan Allah SWT mengawetkan jasad Firaun sebagai pembelajaran kita semua," jelasnya. 

Disdikbud Kota Banjar sangat mendukung keberadaan wisata edukasi di BWP. Karena tepat dengan program semesta yang ada di Disdikbud, yakni setiap peserta didik selama 10 menit membaca Alquran di sekolahnya masing-masing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: