PERSIB Dikabarkan Incar Ze Valente dari Persebaya, Siapa yang Akan Digantikannya?

PERSIB Dikabarkan Incar Ze Valente dari Persebaya, Siapa yang Akan Digantikannya?

Playmaker Persebaya Ze Valente dikabarkan diincar Persib untuk Liga 1 musim depan. Foto: Persebaya--

BACA JUGA: HERAN! Mantan Wali Kota Tasik Pernah Dapat Undangan Pencairan Bansos

Pemain kelahiran 14 Mei 1994 itu itu pun membuktikan kualitasnya dengan penampilannya yang membuat penyerangan Persebaya lebih tajam.

Namun, sampai saat ini rencana perpanjangan kontrak Ze belum bisa dibarengkan dengan Sho Yamamoto. 

“Sudah ada nilai sepakat dengan agen. Tinggal menunggu tanda tangan Ze saja sebenarnya,” ujar sumber Harian Disway seperti dilansir radartasik.com.

Terkait ketertarikan Persik Kediri dan Persib Bandung yang dikabarkan mendatangkan Ze Valente sangat beralasan. 

BACA JUGA: Pemilik AC Milan Tak Tahu Klub yang Dibelinya Memiliki Gelar Juara Liga Champions Terbanyak Setelah Real Madri

Saat ini Persib tengah menghadapi masalah regulasi baru dari Ketum PSSI Erick Thohir. Persib punya tiga pemain naturalisasi, sedangkan PSSI bakal membatasinya jadi dua orang saja.

Saat ini 3 pemain naturalisasi Persib yaitu Marc Klok (playmaker), Victor Igbonefo (bek tengah), dan Ezra Walian (penyerang). 

Nah, jika Persib bisa menggaet Ze Valente, maka tentu Marc Klok bisa kehilangan posisinya.

Terlebih, dalam statistik Ze Valente lebih unggul dari Marc Klok.

BACA JUGA: Balas Dendam, Ultras Napoli Sergap Bus Fans Eintracht Frankfurt di Jalan

Ze Valente mencetak 3 gol dan 5 assist di 10 pertandingan Persebaya.

Sedangkan Marc Klok dari 20 pertandingan bersama Persib mencetak 3 gol dan 3 assist. 

Dengan demikian tak heran jika Persib tertarik mendatangkan Ze Valente.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: