Kabar Gembira, Lintasi Tol Cisumdawu Gratis, Bisa Digunakan Libur Natal dan Tahun Baru 2022

Kabar Gembira, Lintasi Tol Cisumdawu Gratis, Bisa Digunakan Libur Natal dan Tahun Baru 2022

Kapolda Jawa Barat Irjen Suntana di Kota Cirebon, Selasa, 13 Desember 2022. Foto: radarcirebon--

BACA JUGA: Sah, Laksamana TNI Yudo Margono Jadi Panglima TNI, Ini Profil Lengkap dan Perjalanan Kariernya

Rencananya Tol Cisumdawu dioperasikan ditinjau langsung oleh Kakorlantas Polri, Irjen Pol Firman Setyabudi. Untuk mengetahui potensi hambatan di jalan.

Menurut Irjen Firman Setyabudi, tidak ada masalah bila Tol Cisumdawu dioperasikan sampai dengan Seksi 3 atau GTO Cimalaka, Kabupaten Sumedang.

Yang jadi soal adalah setelah keluar dari GTO Cimalaka, 2 kilometer setelahnya akan bertemu dengan simpang yang padat aktivitas dan kendaraan.

"Untuk Tol Cisumdawu tidak ada masalah. Konsekuensi dioperasionalkannya harus kita cek juga. Harus kita lihat juga," tutur Irjen Firman Setyabudi, dilansir dari press release Polres Sumedang, Selasa, 13, Desember 2022.

BACA JUGA: Mantap, Penyelundupan Ribuan Miras Digagalkan Satsamapta Polres Tasikmalaya Kota

Irjen Firman Setyabudi menyampaikan, dioperasionalkannya Tol Cisumdawu perlu dicek eksesnya. Tidak ada masalah dengan lalu lintas tol, tetapi begitu kendaraan keluar langsung menuju ke jalan kabupaten.

"Dua kilometer di depan ada pusat keramaian. Makanya nanti menjelang dioperasionalkan, kendaraan besar tidak lewat sini. Tapi keluar di pintu tol Sumedang Kota," katanya.

Dengan dioperasikannya Tol Cisumdawu sampai dengan seksi 3, kendaraan memiliki 3 opsi untuk akses keluar. Yakni Cileunyi-Rancakalong, GTO Sumedang Kota dan GTO Cimalaka. (radarcirebon)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarcirebon.com