Siang Ini, Rencana Jembatan Cirahong Ditutup Total Masih Belum Diberlakukan, Sepeda Motor Masih Melintas

Siang Ini, Rencana Jembatan Cirahong Ditutup Total Masih Belum Diberlakukan, Sepeda Motor Masih Melintas

Pengendara sepeda motor melintasi Jembatan Cirahong yang sebelumnya direncanakan akan ditutup total selama perbaikan. Foto: ujang nandar / radartasik.com--

Pada 1893, Staatssporwegen merampungkan pembangunan jalur kereta api Warungbandrek-Tasikmalaya.

Pembangunan jalur tersebut memiliki tujuan untuk mengembangkan wilayah Priangan tenggara.

Adapun daerah yang dilewati kereta api lintas Warungbandrek - Cilacap merupakan daerah yang subur. 

Sementara keberadaan kereta api berfungsi guna mempermudah pengangkutan komoditas dari Priangan tenggara ke luar maupun barang-barang yang hendak masuk ke Priangan tenggara. 

Selain itu, jalur kereta api dimanfaatkan sebagai pertahanan militer Pemerintah Kolonial Belanda.

Staatssporwegen membangun 3 jembatan di atas aliran Sungai Citandui yaitu Jembatan Citandui 1 atau Jembatan Cirahong antara Manonjaya dan Ciamis.

Berikutnya, Jembatan Citandui 2 antara Ciamis dan Banjar serta Jembatan Citandui 3 antara Banjar dan Sidareja.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: