Suzuki Venis 125, Skutik yang Sporty dan Modern, Coba Tebak Berapa Harganya?

Suzuki Venis 125, Skutik yang Sporty dan Modern, Coba Tebak Berapa Harganya?

Suzuki Avenis 125 diklaim sebagai skutik yang sporty dan modern. Foto :ist suzuki--

Menariknya, Avenis juga disematkan USB Socket yang dapat digunakan untuk mengisi daya baterai perangkat ponsel milik pengendara atau penumpang. 

Sedangkan untuk menunjang kenyamanan dalam berkendara, skutik Avenis 125 dilengkapi dengan tangki bahan bakar berkapasitas 5,2 liter.

BACA JUGA: Netizen Gelari Vidi Aldiano Duta Lamaran, Gegara Sering Hadir di Acara Tunangan, Terbaru Chelsea Islan

SIS juga tak lupa melengkapi Avenis 125 dengan teknologi Suzuki Easy Start System yang terintegrasi dan memudahkan saat menghidupkan mesin, Safety Shutter Key sebagai keamanan lubang kunci saat kondisi terparkir.

Kemudian ada juga Side stand engine cut-off switch yang membuat mesin non-aktif jika standar samping dibuka, Brake lock system yang memastikan kondisi ban terkunci dengan aman saat terparkir.

Salah satu yang tak kalah penting yaitu ICBS (Integrated Combined Braking System) yang mengintegrasikan rem bagian depan dan belakang.

Sedangkan dalam menunjang peforma dalam berkendara, Avenis 125 dilengkapi dnegan mesin teknologi mesin SEP (Suzuki Eco Performance) berkapasitas 125cc SOHC (Single Over Head Camshaft), 1 silinder 2 valve Fuel injection.

BACA JUGA: Kue Lupis Manis Khas Lombok, Gula Merah dan Kelapa Parut Jadi Rahasianya

Mesin ini juga didukung dengan sistem berpendingin udara dan dapat menghasilkan tenaga sebesar 8,7 PS/6.750 rpm dan torsi sebesar 10 NM/5.500 rpm. 

Kecanggihan Avenis 125 juga terdapat pada tampilan Full Digital Instrument Panel yang memberikan beragam informasi seputar kendaraan lebih dari sekedar angka kecepatan kendaraan. 

Pada instrumen panel tersebut, pengendara dapat memantau Eco drive indicator, Engine temperature, Battery voltage, Digital clock, Fuel gauge, Oil change indicator, Dual trip meter, Average fuel consumption dan Engine check indicator.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id