Luar Biasa! Helaran Budaya Jampana Meriahkan Hari Jadi Kota Tasikmalaya ke-21

Luar Biasa! Helaran Budaya Jampana Meriahkan Hari Jadi Kota Tasikmalaya ke-21

Warga berebut aneka makanan dalam helaran budaya jampana Hari Jadi Kota Ttasikmalaya. - Rezza Rizaldi-radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Helaran Budaya Jampana membuat suasana peringatan Hari Jadi Kota Tasikmalaya semakin meriah lagi, Minggu 23 Oktober 2022.

Setelah 2 tahun ditiadakan karena pandemi Covid-19, kini Helaran Budaya Jampana disuguhkan kembali di depan Kantor Bale Kota Jalan Letnan Harun Kota Tasikmalaya.


Wali Kota Tasik, H Muhammad Yusuf dan Sekda, Ivan Dicksan saat menghadiri Helaran Budaya Jampana, Minggu 23 Oktober 2022. - Rezza Rizaldi-radartasik.disway.id

"Sungguh merupakan kesempatan yang membahagiakan bagi kita semua, setelah sekitar 2 tahun lamanya rangkaian peringatan hari jadi Kota Tasikmalaya harus diperingati secara sederhana mengingat adanya pembatasan kegiatan masyarakat," ujar Wali Kota Tasik, H Muhammad Yusuf.

Yusuf bersyukur, pada tahun ini dapat melaksanakan berbagai rangkaian peringatan Hari Jadi Kota Tasik dengan meriah, salah satunya kegiatan karnaval atau heleran budaya jampana.

BACA JUGA:Menkes Budi Bawa Kabar Baik, Terkait Obat Gangguan Ginjal Akut

"Heleran budaya ini atau yang biasa kita sebut Tasik Oktober Festival (TOF) yang merupakan even strategis berskala Nasional yang dilaksanakan secara berkelanjutan setiap tahunnya sebagai salah satu media promosi untuk memperkenalkan potensi budaya, pariwisata, perdagangan dan peluang investasi yang ada di Kota Tasik," terangnya.

Selain sebagai media promosi, tambah Yusuf, karnaval dan helaran budaya ini memberi kesempatan kepada masyarakat untuk mengembangkan kreasinya.


Karyawan dan karyawati BPKAD memperkenalkan baju batik Tasik, kelom gelis dan payung geulis dalam helaran budaya jampana -Istimewa-radartasik.disway.id

Ini sekaligus sebagai upaya melestarikan nilai budaya dan tradisi positif, yang secara turun temurun untuk menarik kunjungan wisatawan dan investor.

"Dengan mengusung tema Bangkit, Berkarya, Berjaya diharapkan dapat menjadi spirit bagi segenap masyarakat untuk bangkit baik dari segi ekonomi dan pembangunan, serta semakin giat berbenah, semakin bersemangat untuk menjaga dan mempertahankan kebudayaan dan keasrian Kota Tasik," tambahnya.

BACA JUGA:3 Manfaat Olahraga Tidak Hanya untuk Fisik, Juga untuk Kesehatan Jiwa

Apalagi, jelas Yusuf, Kota Tasik memiliki modal dan nilai tambah sebagai pusat industri kreatif di Priangan Timur. Maka pihaknya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk lebih meningkatkan kesadaran dalam menjaga kebudayaan dan kreativitas yang dimilikinya.


Peserta karnaval dalam helaran budaya jampana hari jadi Kota Tasikmalaya. - Rezza Rizaldi-radartasik.disway.id 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: