‘Bangkit Berkarya dan Berjaya’ Wali Kota Sampaikan Harapan, Usaha dan Doa di Hari Jadi Kota Tasikmalaya

‘Bangkit Berkarya dan Berjaya’ Wali Kota Sampaikan Harapan, Usaha dan Doa di Hari Jadi Kota Tasikmalaya

Wali Kota Tasikmalaya, H Muhammad Yusuf saat menghadiri Rapat Paripurna Hari Jadi Kota Tasikmalaya ke-21, Senin 17 Oktober 2022. - Rezza Rizaldi-radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Rangkaian peringatan hari jadi Kota Tasik tahun ini dilaksanakan lebih meriah, setelah sekitar dua tahun lamanya hanya diperingati secara sederhana akibat pandemi Covis-19.

"Hal itu mengingat adanya pembatasan kegiatan masyarakat dikarenakan akibat pandemi Covid-19," ujar Wali Kota Tasikmalaya, H Muhammad Yusuf saat Parirpurna Istimewa.

"Perlu kami sampaikan, peringatan hari jadi Kota Tasikmalaya pada tahun ini mengangkat tema ‘Bangkit Berkarya dan Berjaya’ yang merupakan gambaran dari sebuah harapan, usaha dan doa bagi Kota Tasik," sambungnya.

Sebab, terang Yusuf, tema itu diharapkan mampu memberikan semangat dan kekuatan bagi seluruh stakeholder dan segenap masyarakat Kota Tasik, untuk kembali bangkit dan berusaha dalam mengahasilkan karya nyata sesuai dengan perannya masing-masing.

BACA JUGA:Tim Wasev Tinjau TMMD ke-115 di Desa Cikadongdong Tasikmalaya, Brigjen Gausudin: Alhamdulillah Sudah 40 Persen 

"Kita semua berharap peringatan hari jadi Kota Tasikmalaya tahun ini dapat menjadi momentum bagi kita semua, untuk dapat merefleksikan kembali apa yang telah kita berikan dan kita lakukan dalam mewujudkan Kota Tasik yang lebih baik," terangnya. 

Secara administrasi, beber Yusuf, Kota Tasik memiliki luas wilayah yang tidak terlalu luas,  yakni 18.394 km². Hal ini sesuai dengan keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) nomor 050-145 tahun 2022 tentang Pemberian dan Pemutakhiran Kode, Data Wilayah Administrasi Pemerintahan dan Pulau tahun 2021. 

Sedangkan jumlah penduduknya di Kota Tasik sampai dengan tahun 2021, berjumalah 723.920 jiwa.

“Seperti kita ketahui bersama, bahwa tahun 2022 adalah tahun kelima atau tahun terakhir dari periode RPJMD Kota Tasik tahun 2017-2022," tambahnya.

BACA JUGA:BUMN Jadi Lokomotif Agen Pembangunan, BRI Dorong Pertumbuhan Domestik Lewat UMKM

Dalam upaya pencapaian visi Kota Tasikmalaya, yakni ‘Kota Tasikmalaya yang Religius, Maju dan Madani,’ dijabarkan:

1. Mewujudkan tata nilai kehidupan masyarakat yang religius dan berkearifan lokal.

2. Mengurangi tingkat kemiskinan dan meningkatkan daya beli masyarakat.

3. Memantapkan infrastruktur dasar perkotaan guna mendorong pertumbuhan dan pemerataan pembangunan yang berwawasan lingkungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: