Binda Jabar Sediakan 3.505 Dosis Vaksin Covid-19 untuk Warga Mangunjaya
Seorang warga Kecamatan Mangunjaya Kabupaten Pangandaran yang diselenggarakan Binda Jabar.-Istimewa-
PANGANDARAN, RADARTASIK.COM – Badan Intelijen Daerah (Binda) Jawa Barat kembali mengadakan program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pangandaran.
Kali ini vaksinasi Covid-19 dilaksanakan di Lapangan Desa Mangunjaya Kecamatan Mangunjaya. Ribuan masyarakat mengikuti vaksinasi sejak pagi hari.
Binda Jabar menyediakan 3.505 dosis vaksin Covid-19 untuk warga Mangunjaya. Vaksin tersebut terdiri dari dosis 1, 2 dan booster (lanjutan). Masyarakat banyak yang sudah disuntik vaksin tahap 2.
Masyarakat yang ikut vaksinasi dalam 100 antrean pertama mendapatkan 100 paket bahan pokok secara cuma-cuma dari Binda Jabar.
BACA JUGA: Lagi Tren Nih, Minuman Kelapa Muda Khas Thailand dengan Rasa Unik, Begini Resepnya
BACA JUGA: Ini Jatah Tiket untuk Bobotoh di Laga Persib vs Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang
Warga Mangunjaya Didin Ahidin mengapresiasi vaksinasi Covid-19 oleh Binda Jabar. ”Sangat membantu masyarakat, terutama yang belum vaksinasi,” ucap dia.
Pria 31 tahun ini berharap lebih banyak lagi masyarakat Mangunjaya yang ikut vaksinasi. ”Ini kesempatan, mumpung lagi ada programnya,” ajak guru madrasah tswanawiyah ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: