Mataholang Center Jalin Sinergitas Sesi Pendakwahan dengan Radar Tasikmalaya Grup
Senin 21-03-2022,17:45 WIB
Radartasik.com, KOTA TASIK - Yayasan Mataholang Center Bandung menjalin sinergitas dengan Radar Tasikmalaya Group. Kelompok yang bergerak di bidang sosial keagamaan dan pendidikan ini, membuka sharing session di Studio Radar TV, Senin (21/03/22).
Direktur Mataholang Center, Setyo Wibowo mengatakan, misi utama Mataholang di bidang pendakwahan yakni untuk menjawab tantangan dakwah melalui karya ilmiah.
"Jadi melalui setiap kegiatan penelitian mengenai hadis ataupun permasalahan lainnya tentang agama Islam, akan dibahas di komunitas Mataholang ini," paparnya.
"Kemudian jika suatu masalah tersebut telah tuntas, maka akan diterbitkan melalui karya ilmiah berupa buku yang akan disebarluaskan kepada masyarakat," sambungnya.
Sekadar diketahui, Mataholang telah terbentuk sejak 2012 silam. Nama Mataholang diambil dari bahasa Sunda. "Jadi awalnya kami dari penelitian tentang stem cell. Jadi stem cell itu di bahasa Indonesia adalah secara puncak," terangnya.
Diakui dia, nama Mataholang agak sulit dipahami hubungannya antara sains dengan Alquran. Tetapi setelah ditelusuri ternyata ada hubungannya di bahasa Sunda.
"Maka kami namai perkumpulan ini Mataholang. Kami bergerak di bidang sosial keagamaan, pendidikan dan penerbitan," tambahnya.
Soal kolaborasi dengan media massa bahwa ke depan diharapkan bisa menyusun kerja sama dari sisi dakwah dan sosial.
Dalam pertemuan di Studio Radar TV yang diikuti 23 ustad pendakwah hadir Direktur Radar Tasikmalaya Group, Dadan Alisundana, General Manager Radar TV, Arif Hidayat, General Manager Harian Pagi Radar Tasikmalaya, M Ruslan Hakim dan unsur manajemen Radar Tasikmalaya lainnya. (rezza rizaldi / radartasik.com)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: