"Tidak sulit terkait SPJ hibah, harus selesai 3 bulan setelah dana diterima. Sesuai dengan proposal, tidak ada hal-hal lain," jelasnya.
Sebelum penandatanganan NPHD, Asgop memberikan sosialisasi dan menekankan agar dana hibah digunakan sesuai dengan pengajuan. Ia juga mencermati potensi isu menjelang Pilkada 2024.
"Hibah itu cukup besar. Takutnya sekarang menjelang Pilkada, ada pemeriksaan BPK. Itu yang saya khawatirkan, itu antisipasi saya," pungkasnya.