BACA JUGA:Suplemen Alami untuk Daya Tahan Tubuh Selama Berpuasa di Bulan Ramadhan, Agar Imun Tetap Kuat
Dari.belokan itu terus saja ikuti jalan Warung Peuteuy.
Suasana alam pedesaan sudah mulai kamu rasakan di kawasan ini.
Kondisi jalan juga bagus. Aspalnya masih mulus.
Kamu akan disuguhi pemandangan perbukitan hijau dan pesawahan di kaki perbukitan.
Sepanjang perjalanan dijamin suasana alam hijau memanjakan mata.
Jalan menuju Puspahiang itu menghubungkan beberapa wilayah seperti Taraju, Sodong Hilir, Cintabodas, Mandala, dan daerah Ciawi Bojonggambir.
Lalu lintas kendaraan sepanjang perjalanan ke Puspahiang masih jarang kendaraan.
Paling dominannya kendaraan roda dua atau sepeda motor.
Dulu jalan menuju Puspahiang, Taraju dna Sodonghilir jelek. Itu membuat orang-orang malas berkunjung ke sana.
Bangunan di kanan dan kiri jalan juga masih jarang. Pepohonan saja yang bisa.dilihat sepanjang perjalanan.
Setelah jalannya dihotmik mulai banyak bangunan-bangunan baru di kiri kanan jalan.
Sehingga suasana menjadi lebih ramai. Apalagi kini ada bangunan pabrik.
Walau sudah mulai banyak bangunan tetapi udara menuju Puspahiang masih terasa sejuk.