Napoli Krisis Penyerang, Spalletti Siapkan Skema Darurat Melawan AC Milan

Selasa 11-04-2023,23:22 WIB
Editor : Ahmad Faisal

RADARTASIK.COM – Pelatih Luciano Spalletti siapkan skema darurat melawan AC Milan di babak perempat final Liga Champions setelah Napoli krisis penyerang.

Penyerang andalan Victor Osimhen dipastikan absen walaupun sudah terlihat di sesi latihan, sedangkan Giovanni Simeone mengalami cedera pada pertandingan terakhir.

Satu-satunya striker yang tersisa, Giacomo Raspadori malah terlihat berlatih sendiri dan membuat peluangnya untuk tampil melawan AC Milan kembali diragukan.

BACA JUGA:Ramalan Ancelotti Tentang Laga AC Milan vs Napoli: Pelatih yang Memberi Instruksi Sederhana Yang Menang

Jika Raspadori melewatkan pertandingan tersebut, Spalletti terpaksa harus menyapkan skema darurat dengan menempatkan Hriving Lozano atau Eljif Elmas sebagai penyerang tengah.

Sebagai pemain sayap, Hriving Lozano jelas bukan pilihan terbaik Spalletti, pemain Meksiko ini baru mencetak satu gol dalam tujuh laga di Liga Champions.

Sedangkan Eljif Elmas belum pernah mencatatkan namanya di papan skor dalam delapan penampilan di kompetisi paling bergengsi ini.

Elmas memiliki catatan yang lebih baik di liga, mencetak enam gol dan dua assist dalam 28 pertandingan musim ini.

BACA JUGA:Persib Jajal Valencia, Bintang Muda Persib Dapat Pelajaran Berharga dari Klub Besar Eropa

Sementara itu, Carlo Ancelotti yang merupakan mantan pelatih AC Milan dan Napoli mengatakan laga ini akan berjalan dengan seimbang.

“Sulit untuk mengatakan siapa yang lebih diunggulkan antara Milan dan Napoli,” ucapnya dikutip dari SempreMilan.

“Napoli mengalami musim yang fantastis, Milan lebih naik turun, mereka tiba di pertandingan ini dengan motivasi yang berbeda, tetapi motivasinya akan sama: mencapai semifinal,” paparnya. 

“Dalam pertandingan seperti ini, para pemain akan merasakan tekanan, mereka akan sangat termotivasi, jadi tidak perlu membuat pidato motivasi,” jelas Ancelotti.

“Strategi pertandingan akan menjadi krusial, berusaha memberikan instruksi yang jelas dan sederhana kepada para pemain akan membuat mereka merasa terlibat dan hadir,” terangnya. 

Ia menambahkan, “Ini juga cara untuk mengurangi tekanan dari pertandingan ini pada Anda.”

Kategori :