KOTA TASIKMALAYA, RADARTASIK – Makanan ringan potato chips Blue Duck, kini tersedia di Asia Toserba, Asia Plaza. Tiap hari, makanan riangan tersebut diserbu para pembeli.
Selain karena rasanya yang nikmat, ringan dan renyah, juga karena kemasannya yang raksasa menarik minat para pembeli.
Budiman, Staf Customer Service Asia Toserba @Asia Plaza mengatakan, snack yang terbuat dari kentang asli ini per hari laku terjual 100 pics.
"Asia lover ini adalah salah satu produk dari Bandung. Dari CV Berkat Umum Utama Bandung," paparnya, Jumat 12 Agustus 2022.
BACA JUGA:Resep Monster Lahm, Makanan Khas Timur Tengah Kaya Rasa
BACA JUGA:Jajal Kuliner ala Jepang di favehotel
"Ini sudah 3 hari datang di kita dan langsung diminati para pelanggan kita. Mulai anak-anak, remaja dan dewasa," sambungnya.
Bahkan, terang dia, ada pengunjung yang sekadar ingin foto bareng makanan ringan tersebut. Karena unik kemasannya. Sebesar bantal tidur.
"Besar sekali. Isinya potato chips, yaitu makanan ringan dari kentang rasa telor asin. Ada 2 rasa. Ada telor asin original dan telor asin pedas," terangnya.
BACA JUGA:Layak Dicoba Sensasi Santap Kuliner di Langit 50 Meter
Dia menambahkan, potato chips tersebut ada yang isi 3 bungkus dalam 1 kemasan dengan berat total 60 gram total 180 gr, dan ada yang isi 6 bungkus dengan berat total 60 gram atau total 360 gr.
"Per hari 100 pics terjual. Karena mungkin kemasannya yang besar sekali dan ini sempat viral ya. Banyak sekali yang foto di sini untuk di medsosnya," tukasnya.