Pohon Rambutan Tumbang Ditiup Angin, Evakuasi Terhambat Sekolah dan Akses Jalan di Sukarame Tasikmalaya

Pohon Rambutan Tumbang Ditiup Angin, Evakuasi Terhambat Sekolah dan Akses Jalan di Sukarame Tasikmalaya

Atap bangunan sekolah di Sukarame Kabupaten Tasikmalaya rusak ditimpa pohon, Kamis 30 Januari 2025. istimewa--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COMAngin kencang yang melanda Kabupaten TASIKMALAYA pada Kamis, 30 Januari 2025, menyebabkan pohon rambutan tumbang dan menimpa bangunan sekolah serta menghalangi akses jalan di Kampung Nagrog, Desa Sukarame, Kecamatan Sukarame.

Ketua FK Tagana Kabupaten Tasikmalaya, Jembar Adisetya, menyebutkan bahwa kejadian bencana alam ini terjadi pada sore hari. 

Angin kencang yang melanda kawasan tersebut menyebabkan pohon rambutan di sekitar Sekolah Menengah Negeri (SMN) 1 Sukarame tumbang, merusak pagar sekolah yang terbuat dari bambu, dan menutup jalan lingkungan.

“Pohon tersebut tidak hanya menimpa bangunan sekolah, tetapi juga menghalangi jalan. Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” ujarnya kepada radartasik.com.

BACA JUGA:Rumah Lansia dan Madrasah Terbakar di Salawu Tasikmalaya, Diduga Api dari Tungku

BACA JUGA:Kabupaten Tasikmalaya Siap Hemat, Perjalanan Dinas 50 Persen Dikurangi!

Jembar menambahkan, tim Tagana yang bekerja sama dengan masyarakat setempat segera melakukan evakuasi pohon tumbang secara bergotong royong. 

“Pohon sudah berhasil dievakuasi, dan jalan serta sekolah kembali dapat diakses,” tambahnya.

Ia juga mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang diprediksi masih akan berlangsung. 

“Kami menghimbau agar pohon-pohon yang rawan tumbang segera dipangkas untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Jembar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: