Cara Baru Seleksi Kepala Dinas, Bukan Open Bidding Melainkan Manajemen Talenta

Cara Baru Seleksi Kepala Dinas, Bukan Open Bidding Melainkan Manajemen Talenta

Sekretaris Daerah Kabupaten Garut Nurdin Yana menjelaskan cara baru seleksi kepala dinas.-Agi Sugiana/Radar Tasikmalaya-

GARUT, RADARTASIK.COM – Pemerintah Kabupaten Garut akan menerapkan cara baru seleksi kepala dinas maupun sekretaris dewan.

Sebelumnya, seleksi pimpinan tinggi pratama menggunakan sistem open bidding. Kini akan memakai sistem manajemen talenta.

Sekretaris Daerah Kabupaten Garut Nurdin Yana menerangkan terdapat empat jabatan pimpinan tinggi pratama yang kosong mulai Juli 2024.

Jabatan itu adalah Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Kepala Damkar, Kepala Inspektorat dan Sekretaris Dewan (Sekwan).

BACA JUGA: Update Skor Timnas Indonesia U16 vs Vietnam Hari Ini, Babak Pertama Berakhir 2-0 untuk Garuda Muda

Nurdin mengatakan tiga jabatan pimpinan pratama kosong karena ditinggal pensiun.

Dalam waktu dekat ini, kata dia, jabatan kepala dinas yang saat ini kosong akan diisi kembali pada bulan Juli atau Agustus 2024.

”Sebagaimana instruksi dari Pak Pj Bupati, kemarin pada saat rapat Pak PJ sudah menginstruksikan akan ada pengisian atas jabatan yang kosong,” Katanya kepada wartawan, Rabu 3 Juli 2024.

Untuk mengisi jabatan yang kosong, kata dia, saat ini sudah menggunakan sistem manajemen talenta bukan open bidding.

BACA JUGA: Kondisi Terkini Korban Longsor di Tasikmalaya, Relokasi Tunggu Kajian BPBD

Dia menambahkan manajemen talenta itu berbicara secara sistemik, siapa yang menduduki jabatan akan disesuaikan dengan kondisi mereka.

Nurdin menyebut dua kemungkinan yang bisa menempati posisi jabatan pimpinan pratama, baik oleh pejabat baru maupun pejabat yang dilakukan rotasi.

”Bisa saja 2 hal itu, pertama ada pergeseran di antara jabatan yang hari ini ditempati teman-teman dari eselon II dan nanti menyisakan berapa yang ditempati oleh para pejabat baru atas dasar penetapan manajemen talenta,” katanya.

Kepala Dinas yang Pensiun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: