Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Muslim dan Demi Hamzah Bersaing Ketat Jalankan Tugas DPP PDI Perjuangan

Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Muslim dan Demi Hamzah Bersaing Ketat Jalankan Tugas DPP PDI Perjuangan

Demi Hamzah dan Muslim saat mengikuti pendaftaran penjaringan di DPC PDI Perjuangan Kota Tasikmalaya, 20 April 2024. rezza rizaldi / radartasik.com --

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Muslim dan Demi Hamzah telah ditunjuk sebagai kader PDI Perjuangan dengan tugas menjadi kandidat bakal calon Wali Kota Tasikmalaya di Pilkada 2024

Keduanya dituntut untuk berakselerasi di lapangan dan membangun komunikasi dengan partai-partai yang akan menjadi koalisi.

Menurut informasi yang dihimpun oleh Radar Tasikmalaya, bukan hanya Muslim yang mendapat tugas ini. 

Demi Hamzah juga diberi penugasan serupa sebagai kandidat yang akan maju di Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya. 

BACA JUGA:Elf Minibus Berpenumpang 15 Pelajar Terguling di Jamanis Kabupaten Tasikmalaya, Begini Kronologinya

Hal ini dikonfirmasi oleh Demi Hamzah yang menyatakan sudah menerima surat penugasan tersebut.

Kader yang diberi surat tugas ini harus berkontribusi dalam survei serta membangun komunikasi dengan partai koalisi untuk membuat MoU seperti yang sudah dilakukan Muslim. 

"MoU tersebut nantinya akan dilaporkan ke DPP," kata Demi Hamzah, Rabu 15 Mei 2024.

Demi Hamzah menegaskan akan menjalankan tugas yang diberikan partai karena sebagai kader, ia harus patuh terhadap instruksi partai. 

BACA JUGA:Daya Tarik Cagar Alam di Kabupaten Pangandaran Dinilai Mulai Berkurang, Dewan Tuding Perhutani ....

Namun, ia tetap rendah hati dan menyadari bahwa surat tugas tersebut tidak serta merta menjadi rekomendasi atau SK pencalonan.

"Meskipun ada surat penugasan, tapi belum tentu menerima rekomendasi dari DPP," jelasnya.

Secara terpisah, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Tasikmalaya, Dodo Rosada, mengaku tidak tahu menahu soal surat tugas tersebut. 

Menurutnya, hal itu disampaikan DPP langsung kepada masing-masing kandidat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: