Keluarga PO Bus Budiman Mengusung Muhamad Rezqi Budiman Jadi Cawalkot Tasikmalaya, Dimentori Dede Sudrajat

Keluarga PO Bus Budiman Mengusung Muhamad Rezqi Budiman Jadi Cawalkot Tasikmalaya, Dimentori Dede Sudrajat

Keluarga PO Bus Budiman mengusung Muhamad Rezqi Budiman jadi cawalkot Tasikmalaya atau calon wali Kota Tasikmalaya di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024. Foto: tangkapan layar--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM — Peta politik Pilkada Kota Tasikmalaya 2024 semakin menarik dengan banyaknya calon-calon yang berniat maju untuk hajatan 5 tahunan ini.

Keluarga PO Bus Budiman mengusung Muhamad Rezqi Budiman jadi cawalkot Tasikmalaya atau calon wali Kota Tasikmalaya.

Hadirnya Muhamad Rezqi Budiman di Pilkada Kota Tasikmalaya dengan mendaftar, dalam penjaringan bakal cawalkot Tasikmalaya dari PKB, menarik perhatian publik Kota Tasikmalaya.

Karena Muhamad Rezqi Budiman akan menjadi kawan atau lawan sepadan bagi tokoh muda lainnya, yang sudah sejak lama muncul di publik untuk maju di Pilkada Kota Tasikmalaya, yaitu Viman Alfarizi Ramadhan.

BACA JUGA: Ini Sosok Muhamad Rezqi Budiman, Keluarga Bus Budiman yang Akan Maju di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024

BACA JUGA: 13 Kandidat Berebut Tiket PKB untuk Maju di Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Siapa Saja?

Sudah lama, di publik Kota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan adalah representasi politik dari PO Primajasa untuk Pilkada Kota Tasikmalaya.

Sama dengan Viman Alfarizi Ramadhan, yang merupakan generasi ke-3 keluarga besar Mayasari, Muhamad Rezqi Budiman juga generasi ke-3 PO Bus Budiman.

Jadi majunya Muhamad Rezqi Budiman dan Viman Alfarizi Ramadhan, di gelanggang politik Kota Tasikmalaya untuk Pilkada Kota Tasikmalaya 2024, akan membuka kesempatan bagi masyarakat Kota Tasikmalaya menyaksikan sosok-sosok baru, dari 2 perusahaan terbesar transportasi di Tasikmalaya dan sekitarnya, maju kancah politik Kota Tasikmalaya.

Meskipun memang masyarakat Kota Tasikmalaya belum bisa menyaksikan secara resmi aksi politik Muhamad Rezqi Budiman dan Viman Alfarizi Ramadhan karena mereka belum di-publish resmi mendapatkan tiket maju ke gelanggang Pilkada Kota Tasikmalaya 2024 untuk mendaftar ke KPU.

BACA JUGA: Rumah Warga Kabupaten Pangandaran ini Ambruk Diterjang Hujan dan Angin Kencang, Maman Butuh Uluran Tangan

BACA JUGA: Kenapa Yamaha MT-09 dan Yamaha XMAX 300 Menangi Red Dot Award: Product Design 2024

Masuknya Muhamad Rezqi Budiman ke gelanggang Pilkada Kota Tasikmalaya telah dibuktikan setelah Muhamad Rezqi Budiman mendaftar untuk maju dan mengikuti penjaringan melalui DPC PKB Kota Tasikmalaya. 

Wakil Wali Kota Tasikmalaya 2 periode Dr H Dede Sudrajat mewakili Muhamad Rezqi Budiman menyerahkan isian daftar penjaringan pencalonan bakal calon Wali Kota Tasikmalaya dan bakal calon Wakil Wali Kota Tasikmalaya 2024 untuk Muhamad Rezqi Budiman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: