Alun-Alun Dadaha Kota Tasikmalaya Masih Ditutup, Padahal Jadi Lokasi Favorit Ngabuburit saat Ramadhan

Alun-Alun Dadaha Kota Tasikmalaya Masih Ditutup, Padahal Jadi Lokasi Favorit Ngabuburit saat Ramadhan

Warga antusias ngabuburit di Alun-Alun Dadaha Kota Tasikmalaya, kemarin Selasa 12 Maret 2024. rangga jatnika / radar tasikmalaya--

BACA JUGA:Gabungan Mahasiswa, OKP dan Ormas Kembali Datangi Kantor KPU Kota Banjar, Ada Apa?

Asep Nendi (24), yang sedang ngabuburit dengan temannya juga merasa nyaman dengan kondisi tempat yang masih ditutup. 

Dia pun bertanya-tanya mengapa pemerintah belum membuka Alun-Alun Dadaha secara resmi, mengingat pembangunannya padahal sudah selesai.

“Jadi seperti ragu-ragu, ini sudah selesai atau belum ya? Kalau sudah selesai kan harusnya segera dibuka untuk umum,” tegasnya.

Sebelumnya pernah diberitakan, penataan Alun-Alun Dadaha yang dilakukan Pemprov Jabar telah rampung sejak beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:Belasan Rumah di Tasikmalaya Rusak Tertimpa Pohon Tumbang, Waspadai Cuaca Ekstrem dan Angin Kencang

Waalaupun belum dibuka untuk umum, tiap akhir pekan lokasi tersebut kerap kali diserbu pengunjung. Kini, Alun-Alun Dadaha ditutup sekelilingnya menggunakan terpal.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tasikmalaya, Ivan Dicksan angkat bicara soal mengapa hingga kini Alun-Alun Dadaha tak kunjung dibuka untuk umum.

"Memang belum diresmikan (dibuka untuk umum, Red) Alun-Alun Dadaha itu. Karena masih masa pemeliharaan oleh pihak ketiga," ujar Ivan, Kamis 4 Januari 2024.

Maka, terang dia, karena belum diresmikan pengelolaan Alun-Alun Dadaha belum diserahkan ke Pemkot Tasikmalaya.

BACA JUGA:Ini Penjelasan Polisi soal Sepeda Motor Terbang ke Atas Genting Rumah Warga di Culamega Tasikmalaya

"Kita masih nunggu dari Dinas Perwaskim Pemprov Jabar yang mengelola kegiatannya soal kapan akan diserahkan ke kota," terangnya.

Dia menambahkan, hingga kini belum dapat dipastikan kapan lokasi tersebut akan dibuka untuk umum. Karena peresmiannya harus menunggu agenda dari Pemprov Jabar.

"Sepertinya peresmiannya juga agenda provinsi. Seperti peresmian Alun-Alun Singaparna waktu itu kan gubernur yang meresmikannya," tambahnya.

Walaupun demikian, pihaknya ingin lokasi tersebut bisa cepat diresmikan agar dapat dinikmati masyarakat setiap akhir pekan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: