Bangunan dan Gedung Eksisting di Kabupaten Ciamis Harus Memiliki Sertifikat Laik Fungsi

Bangunan dan Gedung Eksisting di Kabupaten Ciamis Harus Memiliki Sertifikat Laik Fungsi

Bangunan Supermarket Yogya Ciamis, Selasa 2 Januari 2024. fatkhur rizqi / radar tasikmalaya--

BACA JUGA:Daftar Harga HP Terbaru 2 Januari 2024, Xiaomi 12 Pro Diskon 23 Persen, Redmi 12C Diskon 25 Persen

Untuk mendaftar SLF ini gratis, paling bagian yang membayar jasa konsultan atau tenaga ahli saja. Yang memilih konsultan atau tenaga ahlinya silahkan dari pemohon SLF

Bagian Umum Supermarket Yogya Ciamis, Yudo Prihantoro menuturkan, Supermarket Yogya Ciamis memang sekarang sedang proses pengajuan ke perizinan untuk mendaftar SLF. 

Saat ini prosesnya sudah masuk dalam konsultan. Karena sejak diberlakukannya SLF tahun 2021, pendaftaran harus dari pusat yang memiliki 90 lebih cabang supermarket Yogya. 

"Karena dalam mengerjakan mendaftar SLF tidak bisa melalui cabang. Harus melalui pusat, karena melalui Sistem Online Single Submission (OSS) harus terpusat, sehingga mesti bertahap satu-satu," tuturnya.

BACA JUGA:Gagal Gabung AS Roma, Leonardo Bonucci Mengaku Tolak pinangan 100 juta Euro dari Manchester City

Dengan pendaftaran SLF yang terpusat tersebut, jelas dia, pihaknya dapat giliran mendaftar SLF bangunan Yogya Ciamis di pertengahan Desember 2023 lalu.  

"Mudah-mudahan cepat selesai, karena kalau lancar proses mendaftar SLF selama 30 hari kerja. Diperkirakan Yogya Ciamis memiliki SLF per Februari 2024," jelasnya.

Walaupun demikian, bangunan Supermarket Yogya Ciamis sudah dilengkapi pengamanan kebakaran, seperti memiliki 41 Apar, 7 hydrant, dan terpasang smoke detector. 

Sedangkan untuk kontruksi bangunannya, didesain untuk tahan guncangan gempa maksimal 9 magnitudo. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: