Diguyur Hujan Deras, Longsor dan Pohon Tumbang Menerjang Pangandaran

Diguyur Hujan Deras, Longsor dan Pohon Tumbang Menerjang Pangandaran

Salah satu rumah warga Kabupaten Pangandaran yang hampir roboh bagian belakangnya karena tanah longsor, Rabu 15 November 2023. deni nurdiansyah / radar tasikmalaya--

Diguyur Hujan Deras, Longsor dan Pohon Tumbang Menerjang Pangandaran

PANGANDARAN, RADARTASIK.COM - Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Pangandaran sejak hari Selasa lalu 14 November 2023, menyebabkan bencana alam di beberapa titik.

Ketua Tagana Kabupaten Pangandaran, Nana Suryana mengatakan, di Kecamatan Cigugur terjadi bencana tanah longsor dan rumah tertimpa pohon tumbang.

"Hujan yang mengguyur wilayah Pangandaran semalam hingga siang ini menyebabkan empat titik tanah longsor di dua kecamatan," katanya kepada Radar Tasikmalaya, Rabu 15 November 2023.

BACA JUGA:Duh! 50 Persen Lebih ASN Pemkot Banjar Gunakan Gas Melon, Kata Wali Kota: Wajib Beralih ke Non Subsidi

Selain itu, terang dia, tanah longsor terjadi di Kecamatan Cigugur menimpa Desa Campaka, Bunisari, Pagerbumi dan Kertajaya. 

Sementara itu untuk di Kecamatan Kalipucang, terjadi bencana alam tanah longsor di Desa Pamotan.

Tanah longsor juga terjadi di Kecamatan Cigugur, menimpa tiga rumah dan satu akses jalan terganggu karena longsoran tanah.

"Kalau di Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang, tanah longsor ruas jalan samping sungai roboh, sehingga warga yang lewat harus ekstra hati-hati," bebernya.

BACA JUGA:Aturan Baru Tol Non Tunai Nir Sentuh Dimulai Desember 2023

Sejauh ini, tambah dia, tidak ada korban jiwa ataupun yang terluka dalam bencana alam tersebut.

"Namun beberapa titik rumah yang terkena longsor mengalami kerusakan ringan, tetapi kami tim sudah ke lapangan membantu membereskan," tambahnya.

Material longsor, jelas dia, sempat menghalangi jalan. Tetapi pihaknya bersama warga sudah membantu membersihkan.

"Warga juga diimbau waspada karena biasanya di awal musim penghujan kondisi struktur tanah sangat labil akibat kekeringan sehingga mudah bergeser akibat hujan," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: