Jelang laga melawan Udinese, Pengamat Sebut Leao Punya bakat besar, Namun Belum Jadi Pemain Luar Biasa

Jelang laga melawan Udinese, Pengamat Sebut Leao Punya bakat besar, Namun Belum Jadi Pemain Luar Biasa

Rafael Leao-Tangkapan Layar Instagram @acmilan-

RADARATASIK.COM - Alessandro Bonan, seorang pengamat sebut Leao punya bakat besar, Namun belum jadi pemain luar biasa, jelang laga melawan Udinese di kandang AC Milan.

AC Milan akan menjamu Udinese di San Siro pada hari Minggu, 5 November, pukul 02.45 WIB setelah pertandingan sebelumnya berakhir imbang 2-2 melawan Napoli.

Selama pertandingan melawan Napoli, terjadi insiden di mana Rafael Leao merasa kesal karena digantikan oleh Pioli ketika pertandingan tersisa 10 menit.

Salah seorang pengamat Serie A, Alessandro Bonan, telah mencermati penampilan Rafael Leao musim ini yang menurutnya belum mencapai performa terbaiknya, seperti yang dia sampaikan di Sky Sport 24.

BACA JUGA:Menantikan Striker Lokal Persib Dimanjakan Umpan-Umpan Manja dari Ezra Walian, Kita Tunggu Saja

Menurutnya, Rafael Leao memiliki bakat besar, namun ia belum konsisten, terutama ketika AC Milan berhadapan dengan tim-tim papan atas.

"Yang membuat kita frustrasi tentang Leao adalah bahwa dia memiliki statistik yang luar biasa. Namun, statistik yang luar biasa tidak selalu membuat seseorang menjadi pemain luar biasa," kata Bonan.

"Dalam sejarah sepak bola, banyak pemain menunjukkan bakat besar, tetapi mereka tidak selalu konsisten, terutama dalam situasi yang sulit dan tekanan tinggi," tambahnya.

"Saya ingat beberapa tahun yang lalu, para eksekutif klub akan lebih menghargai statistik pemain penyerang yang tampil lebih baik saat bermain di luar kandang, bukan sebaliknya," ungkapnya.

BACA JUGA:New Honda ADV160 Makin Gagah dengan Warna Baru, Sekali Isi BBM Bisa Tempuh 364 KM

"Menjadi pencetak gol di luar kandang menunjukkan karakter tertentu. Meskipun situasinya sedikit berbeda saat ini, pada saat itu, hal itu yang berlaku," lanjutnya.

Alessandro Bonan melihat bahwa Rafael Leao tampil lebih baik saat berhadapan dengan tim-tim yang lebih lemah, tetapi mengalami kesulitan dalam mencetak gol ketika AC Milan menghadapi tim kuat.

"Leao adalah pemain yang saat ini menunjukkan kemampuan luar biasa dalam situasi yang lebih mudah, namun belum menunjukkan hal yang sama dalam situasi yang lebih besar," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: milannews