Jalan Tol Getaci Harapan Besar Warga Kota Tasik, Kata Ketua DPRD: Bersiap dari Sekarang

Jalan Tol Getaci Harapan Besar Warga Kota Tasik, Kata Ketua DPRD: Bersiap dari Sekarang

Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H. Aslim S.H.-Foto: istimewa -

Jalan Tol Getaci Harapan Besar Warga Kota Tasik, Kata Ketua DPRD: Bersiap dari Sekarang

KOTA TASIK, RADARTASIK.COM - Ketua DPRD Kota Tasikmalaya, H. Aslim S.H., sangat mendukung program pemerntah pusat yang akn membangun jalan Tol Getci dari Bandung hingga Jawa tengah yang menghubungkan berbgai daerah di pulau Jawa.

Terlebih exit jaln Tol Getaci salah satunya adalah di Kota Tasikmalaya. Dengan adanya exit jalan Tol Getaci di KotaTsikmalaya menjdi harapan besar untuk kemajuan warga Kota Tasikmalaya ke depan.

Untuk itu, H. Aslim juga meminta agar pemerintah dan masyarakat Kota Tasikmalaya dapat bersiap dan berbenah dari sekrang, ‘menyambut’ pembangunan jalan Tol Getaci yang salah satu exit-nya akan dibangun di Kota Tasikmalaya. 

BACA JUGA:HR Goes To Campus Goes To School, Connecting Job untuk Pencari Kerja dan Dunia Usaha

Bahkan kata Ketua DPRD, pihak DPRD sudah memberikan masukan-masukan tentang pembangunan jalan Tol Getaci yang salah satu exit nya di Kota Tasikmalaya.

Dengan adanya jalan Tol Getaci nanti ada harapan besar untuk bisa meningatkan perekonomian masyarakat Kota Tasikmalaya.

Bahkan ada beberapa saran yang disampaikan, agar Kota Tasikmlaya betul-betul menjadi pusat perekonomian untuk wilayah Priangan Timur ke depannya.

“Mungkin kita ke depan bisa jadi sentra produk pertanian, meskipun produk pertanian dari kita sedikit, tapi ada dari daerah lain yang distribusinya dikumpulkan di Kota Tasik, terutama untuk wilayah Priangan Timur.”

BACA JUGA:Terbentuk Ekosistem Perdagangan Aset Kripto, Nilai Transaksi Agustus 2023 Naik Rp 10,64 Triliun

“Kita juga punya potensi UMKM yang cukup besar. Sehingga harus betul-betul disiapkan dari sekarang apa yang dibutuhkan untuk penunjang nanti saat jalan Tol Getaci betul-betul sudah terbangun,” jelasnya.

Dijelaskan H. Aslim bahwa Kota Tasikmalaya sangat minim potensi objek wisata alam. Yang di milik saat ini adalah potensi kuliner dan UMKM, sehingga ke depan bagaimana Kota Tasikmalaya dapat mendorong para pelaku usaha kuliner dan UMKM ini semakin maju semakin baik dan memberikan efek positif bagi masyarakat Kota Tasikmalaya.

Saat jalan Tol Getaci sudah bisa digunakan, maka akan banyak orang yang datang dan singgah di Kota Tasikmalaya, sehingga produk-produk UMKM Kota Tasikmalaya pun harus disiapkan dari saat ini.

Ketua Dewan Perwakiln Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tasikmalaya, H. Aslim SH mendorong agar berbagai infrastruktur di Kota Tasikmalaya yang berkaitan langsung dengan pelayanan publik dapat dengan segara diprioritaskan. Khususnya untuk beberapa kantor-kantor yang memberikan pelayanan publik secara langsung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: