Allegri Pilih AC Milan, Inter Milan dan Napoli Sebagai Favorit Scudetto, Juventus Cuma Incar 4 Besar
Massimiliano Allegri -Tangkapan Layar Instagram @mr.allegriofficial-
RADARTASIK.COM – Massimiliano Allegri Pilih AC Milan, Inter Milan dan Napoli sebagai favorit Scudetto, dan mengaskan Juventus cuma incar 4 besar di akhir musim.
Juventus berhasil mengalahkan Empoli 2-0 dan membawa mereka menempati posisi ketiga di klasemen dengan raihan 7 poin dibawah Inter Milan dan AC Milan.
Namun, Allegri menolak anggapan timnya sebagai kandidat peraih scudetto walaupun hanya akan fokus di Serie usai terkena sanksi dilarang tampil di Eropa.
“Ada tim di luar sana yang lebih siap untuk memenangkan Scudetto, seperti Inter , Napoli , dan Milan . Kami harus melakukannya dengan baik untuk tetap sedekat mungkin dengan mereka dan finis di empat besar,” kata Allegri kepada Sky Sport Italia.
BACA JUGA:Menikmati Indahnya Matahari Terbit di Bukit Rhema, Tempat Bertemunya Cinta dan Rangga
“Banyak hal mungkin terjadi dan kami berada dalam perburuan Scudetto, namun Anda tidak bisa mengatakan kami termasuk di antara favorit,” lanjutnya.
Ia kemudian membahas perselisihannya dengan pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti yang tidak setuju dengan ucapannya bahwa “sepak bola adalah permainan yang sangat sederhana”.
Menurutnya, kecerdasan seorang pelatih ditentukan bagaimana memahami pemain yang dimilikinya dan mengakui tidak semua orang akan sepakat dengan apa yang dikatakannya.
“Kecerdasan seorang pelatih adalah memahami pemain yang dimilikinya. Anda tidak bisa mencoba menggunakan senjata melawan tank, Anda perlu menemukan strategi berbeda,” ujarnya.
BACA JUGA:Selamat untuk Kabupaten Pangandaran Raih Penghargaan Halal Self Declare Terbesar se-Indonesia
“Musim ini kami punya pemain yang tidak punya banyak pengalaman, tapi mereka punya kaki. Seperti yang pernah dikatakan Ariedo Braida, berlari dalam sepak bola bukanlah suatu keharusan, tetapi untuk membantu,” sambungnya.
“Saya tidak ingin mengatakan itu sangat sederhana, karena saya tahu orang-orang tidak menyukainya, tapi saya akan mengatakan hal-hal sederhana di atas kertas biasanya adalah yang paling sulit,” paparnya.
Allegri juga terlihat kuatir dengan kondisi Paul Pogba yang tampak kesakitan dan memuji penampilan anak asuhnya saat mengalahkan empoli.
“Kami belum tahu apa-apa, dia merasakan nyeri di punggung, jadi kita lihat saja hasil tesnya. Dia masuk dan menunjukkan kualitasnya selama setengah jam,” ucap Allegri tentang kondisi Paul Pogba.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: