Kemenhub Membentuk PPIT sebagai Simpul Pembiayaan Kreatif Non APBN

Kemenhub Membentuk PPIT sebagai Simpul Pembiayaan Kreatif Non APBN

Kemenhub membentuk PPIT sebagai simpul pembiayaan kreatif non APBN.-Kementerian Perhubungan-

BACA JUGA: Dr Lusi Nurhayati Bikin Mitos Orang Sunda dan Jawa Terlarang Nikah ‘Ambyar’ Loh!

Saat ini, terdapat 16 proyek prioritas dalam sektor transportasi, yang meliputi tahap perencanaan, persiapan, transaksi, konstruksi, hingga operasional.

Rinciannya adalah sebagai berikut 5 proyek dalam tahap perencanaan, seperti Bandara Bintan Unsolicited, Bandara Komodo, Back Area Patimban, MRT Fase IV, dan LRT Bali Fase 1. 

Kemudian, 6 proyek dalam tahap persiapan, termasuk KA Prabumulih Tarahan, Bandara Singkawang, Pelabuhan Baubau, Terminal Tipe A Betan Subing di Lampung, Terminal Tipe A Purabaya di Jawa Timur, serta Transit Oriented Development (TOD) Poris Plawad.

Selanjutnya, 2 proyek dalam tahap transaksi, yakni Pelabuhan Anggrek dan Pelabuhan Patimban. Terdapat juga 2 proyek dalam tahap konstruksi, yaitu Bandara Kediri dan Proving Ground Bekasi. Satu proyek telah berada dalam tahap operasional, yakni KA Makassar-Parepare.

Dalam rangkaian kegiatan ini, dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Kementerian Perhubungan dan PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia (PII) terkait dukungan dalam upaya penyediaan infrastruktur melalui pendekatan pembiayaan kreatif.

MoU ini ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal Kemenhub Novie Riyanto dan Direktur Utama PT PII Muhammad Wahid Sutopo.

BACA JUGA: Arrigo Sacchi: Berlusconi Membayar Gaji Saya Setelah Melatih Timnas Karena Menolak Juventus

Tidak hanya itu, penghargaan juga diberikan kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta atas perannya dalam mendukung pendekatan pembiayaan kreatif dalam penyediaan infrastruktur transportasi.

Penghargaan ini diserahkan oleh Menteri Perhubungan kepada Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

Acara ini juga dihadiri oleh Wakil Menteri Keuangan, Suahasil Nazara. Deputi Bidang Pendanaan Pembangunan dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Scenaider CH Siahaan.

Duta Besar dari negara sahabat. Perwakilan organisasi internasional dan nasional. BUMN/BUMD di sektor transportasi. Badan Usaha Pelaksana KPBU dari Kementerian Perhubungan.

Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan dirinya memperkenalkan PPIT sebagai simpul pembiayaan kreatif, yang diharapkan dapat mendorong percepatan pembangunan infrastruktur transportasi di Indonesia dan mengurangi ketergantungan pembiayaan melalui APBN.

Dia mengharapkan adanya gap antara kebutuhan dan kemampuan pembiayaan ini akan semakin berkurang jika kita bersama-sama berniat melaksanakan pembiayaan kreatif.

BACA JUGA: Silvio Pagliari Coret AC Milan dari Perebutan Scudetto: Saya Menyarankan Napoli, Inter Milan, dan Juventus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: