Sambut Hari Jadi Polwan ke-75, Personel Polres Tasikmalaya Kota Gelar Donor Darah

Sambut Hari Jadi Polwan ke-75, Personel Polres Tasikmalaya Kota Gelar Donor Darah

Kegiatan donor darah yang dilakukan personel Polres Tasikmalaya Kota, kemarin Rabu 9 Agustus 2023. Istimewa--

Sambut Hari Jadi Polwan ke-75, Personel Polres Tasikmalaya Kota Gelar Donor Darah 

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Polres Tasik Kota gelar kegiatan Donor Darah dalam menyambut Hari Jadi Polwan ke-75 bertempat di halaman Mapolres Tasikmalaya Kota, Rabu 9 Oktober 2023.

Dengan tema "Polri Presisi Untuk Negeri, Polwan Siap Mendukung Pemilu Damai Untuk Indonesia Maju," kegiatan Donor Darah kerjasama Poltes Tasikmalaya Kota dengan PMI Kota Tasikmalaya.

Puluhan personel antusias mengikuti kegiatan, mulai dari Polwan, Staf Polres, Anggota Polsek jajaran dan masyarakat umum.

BACA JUGA:Jelang Shut Down 191 Ribu HP dengan IMEI Ilegal, Bareskrim Polri Sediakan Aplikasi Pengaduan IMEI Ilegal

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin memantau langsung pelaksanaan kegiatan Donor Darah.

"Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian dan dedikasi kita untuk masyarakat yang membutuhkan," ungkapnya kepada wartawan, Kamis 10 Agustus 2023.

Kapolres Tasikmalaya Kota juga menganjurkan kepada seluruh anggotanya agar secara rutin melakukan donor darah untuk kesehatan.

"Selain untuk membantu masyarakat yang kekurangan darah, kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi Institusi lain dan bukti ke masyarakat bahwa Polri senantiasa menjunjung tinggi nilai nilai solidaritas dan kepedulian kepada sesama," terangnya.

BACA JUGA:Ujian Praktik Lapangan Lebih Mudah, Masyarakat Tasikmalaya Antusias Membuat SIM C

Ia menambahkan, pihaknya mengapresisi jajarannya yang dengan sukarela menjadi donatur darah untuk kemanusiaan.

"Saya bangga dan mengapresiasi kepada personel Polres Tasikmalaya Kota telah berpartisipasi dalam kegiatan Donor Darah dalam rangka Hari Jadi Polwan ke-75," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: