Dicegat di Bandara, Tijjani Reijnders Langsung Ucapkan Forza Milan

Dicegat di Bandara, Tijjani Reijnders Langsung Ucapkan Forza Milan

Tijjani Reijnders -Tangkapan Layar Instagram @tijjanir-

“Reijnders juga memiliki kemampuan mencetak gol yang penting bagi tim," paparnya sambil mengingatkan bahwa AC Milan musim lalu kehilangan kontribusi gol dari gelandang mereka, dan dengan kedatangan Reijnders, ini akan membantu mengisi kesenjangan tersebut.

AC Milan memiliki alasan yang kuat untuk tertarik pada Tijjani Reijnders, yang terkenal sebagai "raja gocek" di Liga Belanda dan berposisi sebagai gelandang tengah. 

Musim lalu, bersama AZ Alkmaar, Reijnders berhasil melakukan 92 dribel sukses, dengan berhasil melewati lawan sebanyak 51 kali, menurut catatan Whoscored.com. 

Penampilannya ini menjadikannya gelandang terbaik kedua dalam hal dribel paling sukses di Liga Belanda, setelah Orkun Kokcu. 

Pemain berusia 24 tahun ini meraih nilai 7,26 dan berada di posisi keenam dalam daftar 10 pemain Liga Belanda yang paling sukses dalam melakukan dribel pada musim 2022/2023. 

Selain itu, Reijnders juga mencetak 7 gol dan memberikan 12 assist untuk AZ Alkmaar musim lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: milannews