7 Fakta Tol Cisumdawu yang Sudah Diresmikan Presiden Jokowi, Jadi Tol Terindah di Indonesia

7 Fakta Tol Cisumdawu yang Sudah Diresmikan Presiden Jokowi, Jadi Tol Terindah di Indonesia

Presiden Jokowi meresmikan Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) Selasa 11 Juli 2023 di Kabupaten Sumedang. Foto: Setpres--

Pembiayaan pembangunan Jalan Tol Cisumdawu didapatkan dari APBN dan swasta.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau Menteri PUPR Basuki Hadimoeljono menjelaskan bahwa pembangunan jalan tol Cisumdawu ini terbagi menjadi porsi APBN sepanjang 28,4 km (Seksi 1 dan Seksi 2) dan porsi investasi Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT) sepanjang 33,2 km (Seksi 3-6). 

“Dari total nilai konstruksi sebesar Rp18,33 T, sebesar Rp9,26 T merupakan porsi investasi. Sedangkan Rp9,07 T berasal dari APBN sebagai bentuk dukungan Pemerintah. Dengan adanya porsi APBN mendekati 50%.  Hal ini dapat menekan tarif tol Cisumdawu,” jelas Basuki.

 

5. Tarif Jalan Tol Cisumdawu Akan Dibebaskan 2-3 Minggu

Sementara itu ada kabar gembira soal tarif Jalan Tol Cisumdawu karena setelah diresmikan Presiden Jokowi, tarif jalan tol Cisumdawu akan dibebaskan sekitar 2 hingga 3 minggu.

“Saya minta kepada BUJT untuk melakukan pengecekan akhir kesiapan operasional. Lampu penerangan jalan sudah terpasang, tinggal membersihkan median. Seperti biasanya, kita bebaskan tarifnya selama 2-3 minggu setelah peresmian, baru kita operasikan,” jelas Menteri PUPR Basuki Hadimoeljono.

Sebelumnya, jalan tol Cisumdawu telah beroperasi Seksi 1 Cileunyi - Pamulihan (11,45 Km) sejak Januari 2022.

Diikuti dengan Seksi 2 Pamulihan - Sumedang (17,05 Km) dan Seksi 3 Sumedang - Cimalaka (4,05 Km) yang beroperasi sejak Desember 2022 guna mendukung kelancaran lalu lintas selama Nataru 2022/2023.

Sementara, untuk Seksi 4-6 Cimalaka - Dawuan (29,3 km), sempat dibuka fungsional saat mudik Lebaran 2023.

 

6. Jalan Tol Cisumdawu Menghubungkan Bandung dan Sumedang serta Majalengka

Jalan Tol Cisumdawu menghubungkan Bandung, Sumedang dan Majalengka.

Termasuk Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan (Cisumdawu) itu menghubungkan dua ruas jalan tol. Yakni, Jalan Tol Cipularang dan Cipali.

Menurut Presiden Jokowi, pembangunan Jalan Tol Cisumdawu dan Bandara Kertajati itu direncanakan rampung secara bersamaan. Namun karena ada kendala pembebasan lahan, Tol Cisumdawu telat rampungnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: