Apakah Marc Klok Playmaker Persib Musim Depan? Ini Kata Pengamat Persib
Gelandan Persib Marc Klok saat berlatih beberapa waktu lalu. Kini meski sudah ada Marc Klok, Persib tetap datangkan Tyronne Del Pino untuk jadi playmaker. Foto: Persib--
Tyronne del Pino Terkesan dengan Persib
Sementara itu Tyronne Del Pino blak-blakan saat berlatih bersama Persib Bandung di Yogyakarta.
Tyronne Del Pino bercerita soal kondisi fisiknya saat ini dan kebugarannya.
"Pada sesi pertama, pelatih melibatkan saya dalam gim selama 15-20 menit,” ujarnya.
Tyronne del Pino melakukan perjalanan dari Madrid Spanyol ke Indonesia pada 20 Juni 2023.
“Saya menjalani perjalanan panjang, jadi hari pertama cukup melelahkan. Saya akan melanjutkannya di hari latihan kedua untuk kemudian berprogres," katanya.
Bagaimana sambutan tim Persib kepada Tyronne del Pino di latihan perdananya?
Mantan playmaker La Liga Spanyol itu terkesan dengan suasana dan sambutan hangat awak Persib Bandung.
"Saya sangat senang bisa berada di sini bersama tim dan staf,” ujarnya.
“Saya pikir, tim ini memiliki atmosfer yang sangat bagus, dan menjadi hal yang baik untuk melanjutkannya seperti ini setiap hari layaknya seperti sebuah keluarga," kata Tyronne del Pino.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: