Beneran? 35 Menit Perjalanan Tasik-Jakarta, Kira-Kira Segini Biaya Tarifnya

Beneran? 35 Menit Perjalanan Tasik-Jakarta, Kira-Kira Segini Biaya Tarifnya

Layout desakan tempat duduk CitiLink ATR 72 dengan seat 70, 2-2 yang kemungkinan akan digunakan untuk jurusan Tasik-Jakarta.-Foto:tangkapanlayar/dok CitiLink-

BACA JUGA:MEMANGGIL Para Mahasiswa, BRIN Buka Pendaftaran Program Survei Nasional 2023, Simak Syarat-syaratnya

Seiring dengan berjalannya waktu, maskapai penebangan yang melayani perjalanan Tasik-Jakarta pada saat itu adalah Wing Air grup dari Lion Air.

Pesawat jenis pesawat ATR 72 dengan seat 70 orang resmi terbang untuk perjalanan Tasik-Jakarta, dengan waktu tempuh sekitar 35-45 menit saat itu. 

Jumlah penumpang saat itu juga cukup banyak setiap harinya, meskipun penerbangan hanya satu kali dalam sehari yaitu siang hari dari Tasik dan sore hari dari Jakarta tepatnya dari Halim Perdana Kusumah. Dengan harga tiket saat itu kurang dari Rp1 juta.

Namun penerbangan Wings Air melayani perjalanan Tasik-Jakarta tidak bertahan lama karena pada tahun 2020 terjadi pandemi Covid-19, sehingga saat itu rute perjalanan Tasik-Jakarta harus ditutup.

BACA JUGA:4 Pemain Persib Telah Bergabung Pemusatan Latihan Bersama Shin Tae-yong, Ini Pesan Manajer Timnas Indonesia

Kemudian pada bulan Agustus tahun 2022, Maskapai Susi Air mulai masuk untuk melayani penerbangan perjalanan dari Tasik-Jakarta. Harga tiket yang diberlakukan saat itu sekitra Rp1,5 juta dengan penerbangan 4 kali dalam seminggu setiap Senin, Rabu, Jumat dan Sabtu.

Maskapai penerbangan susi Air terkenal sebagai penerbangan perintis yang melayani rute-rute tertentu di Indonesia. Namun Susi Air juga tidak bertahan lama dan menutup pelayanan penerangan untuk perjalanan Tasik-Jakarta.

Baru-baru ini PJ Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah juga kembali membuka peluang untuk bisa membuka penerbangan untuk perjalanan Tasik-Jakarta denga bertemu serta mengirimkan surat resmi kepada maskapi penebangan CitiLink. 

PJ Wali Kota berharap bisa kembali reaktifasi Bandara Wiriadinata Tasikmalaya untuk penerbangan komersil. Mengingat saat ini untuk perjalanan Tasik-Jakarta harus menempuh jalur darat dengan kendaraan mobil dan kereta saja.

BACA JUGA:INFO LOKER! Baznas Jabar Buka Lowongan Kerja Terbaru, Ini Posisi yang Dibutuhkan

Saat Ini yang Terdekat Baru Pangandaran-Jakarta Cuma 1 Jam

Perjalanan Jakarta-Pangandaran cuma 1 jam memiliki jadwal 4 kali dalam seminggu  untuk rute perjalanan Jakarta-Pangandaran diantaranya:

Perjalanan Jakarta-Pangandaran, Senin Pukul 12.00 WIB Pukul 13.00 WIB

Perjalanan Jakarta-Pangandaran, Rabu Pukul 12.00 WIB Pukul 13.00 WIB

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber