SOSOK Penting Perempuan di Persib Berhasil Yakinkan Pelatih Spanyol Bergabung, Ini Perannya yang Luar Biasa
Ilustrasi logo Persib. Foto: Persib--
BACA JUGA: 35.757 Bayi di Indonesia Lahir dengan Hepatitis B, Ingat Ciuman Begini Bisa Tularkan Virus Hepatitis
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat Teddy Tjahjono menjelaskan soal pergantian pelatih Persib di tengah jalan.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat Teddy Tjahjono saat tampil di The Untold Story Persib: Unexpected League-Episode 3. Foto: Tangkapan layar Persib TV--
Saat itu untuk memilih pelatih baru Persib pengganti Robert Rene Alberts membutuhkan pembanding.
Persib pun melakukan langkah pembandingan untuk calon pelatih baru Persin tersebut.
“Kalau enggak salah waktu itu ada 3 (calon pelatih baru Persib),” ujarnya.
“Ada satu yang memang punya nama besar juga di Asia Tenggara,” papar Teddy Tjahjono.
Di lingkaran pemain Persib saat itu belum tahu siapa yang akan menggantikan Robert Rene Alberts.
“Belum sempat ada prediksi karena belum ada bayangan,” kata Teja Paku Alam, kiper Persib.
Namun begitu menurut pemain senior Persib Dedi Kusnandar ada pembicaraan di kalangan pemain soal kemungkinan-kemungkinan pelatih pengganti Robert Alberts.
Muncul 3 Kandidat Pelatih Baru Persib
Menurut Teddy Tjahjono setidaknya ada 3 calon pengganti Robert Alberts yang diajak diskusi oleh manajemen Persib.
“Tiga nama yang kita ajak diskusi dan bicara,” kata Teddy Tjahjono.
“Termasuk untuk memahami perencanaan mereka seperti apa. Targetnya seperti apa?” ujarnya menjabarkan.
“Nah untuk bisa melakukan itu dia harus bisa mengerti sepakbola Indonesia,” ujar Gabriella Witdarmono.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: