Pendaftaran Jabar Innovation Fellowship 2023 Dibuka, Keuntungan Bisa Bekerja di OPD Jawa Barat, Ini Linknya
Pendaftaran Jabar Innovation Fellowship 2023 dibuka, keuntungan bisa bekerja di OPD Jawa Barat, ini linknya.-Instagram @jabar.innovation.fellowship-
BANDUNG, RADARTASIK.COM - Kabar gembira bagi yang sedang cari info magang di instansi pemerintah. Sebab, pendaftaran Jabar Innovation Fellowship 2023 dibuka.
Pendaftaran Jabar Innovation Fellowship 2023 dibuka mulai 10-23 Mei 2023 melalui link bit.ly/DaftarJIF2023.
Perlu diketahui, Jabar Innovation Fellowship (JIF) merupakan program magang di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Jawa Barat seperti dinas, badan, dan biro.
Jabar Innovation Fellowship 2023 terbuka bagi generasi muda yang cerdas dan kreatif serta ingin berkontribusi langsung terhadap kemajuan Jawa Barat.
Bagi Anda yang ingin mengikuti program JIF, simak persyaratan peserta Jabar Innovation Fellowship 2023:
1. Warga Negara Indonesia (WNI) yang berdomisili di Jawa Barat.
2. Berumur minimal 20 tahun dan maksimal 30 tahun.
3. Sedang kuliah tingkat akhir (D3-S1), sudah lulus, atau sudah pernah tapi sedang tidak bekerja.
4. Terbuka bagi semua bidang keahlian. Memiliki inovasi untuk Jawa Barat.
5. Mudah beradaptasi, bersemangat, gigih, dan berkomitmen penuh.
6. Bersedia untuk bekerja purna waktu (full-time).
Keuntungan mengikuti Jabar Innovation Fellowship 2023:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: