Pemudik Mulai Berdatangan di Terminal Singaparna

Pemudik Mulai Berdatangan di Terminal Singaparna

Pemudik mulai berdatangan di Terminal Singaparna sejak Minggu 16 April 2023. -ujang nandar-radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Sepekan menjelang Lebaran 1444 H, pemudik mulai berdatangan di Terminal Singaparna atau Terminal Tipe B, Minggu 16 April 2023.

Kepala Pengawas Terminal Tipe B Singaparna, Suhendar mengutarakan, situasi mulai rampai karena penumpang atau pemudik mulai berdatangan di Terminal Singparna. 

"Untuk kedatangan memang sudah ada peningkatan, tetapi belum secara signifikan. Ada peningkatan dari hari-hari biasa, untuk AKDP sekitar 5 persen, sementara AKAP hanya 3 persen," jelas Suhendar.

Untuk keberangkatan penumpang dari Terminal Singaparna justru menurun signifikan. Yakni antara 20 hingga 40 persen.  Di luar waktu-waktu arus mudik dan arus balik, penumpang dari Terminal Singaparna cukup tinggi.

BACA JUGA:Perusahaan Terlambat Bayar THR Siap-Siap Kena Denda 5%, Tak bayar THR Dibekukan Kegiatan Usaha 

Bahkan ada satu mobil yang membawa sampai 40 orang sekali berangkat. Sementara belakangan ini paling 15 atau 20 orang dan paling banyak 23 orang. 

"Untuk keberangkatan memang menurun, karena memang saat ini waktunya mudik Lebaran," kata dia.


Pemudik mulai berdatangan di Terminal Singaparna sejak Minggu 16 April 2023. -ujang nandar-radartasik.disway.id

Suhendar memprediksi, puncak arus mudik atau secara signifikan pemudik mulai berdatangan di Terminal Singaparna tidak berbeda dengan kota-kota lain, yaitu H-2 Lebaran. Walaupun demikian, tidak menutup kemungkinan pada H-1 jumlah pemudik masih akan berdatangan.  

"Kenapa H-2? Karena biasanya orang kan ke daerah masing-masing itu memburu takbir. Jadi ada waktu satu hari untuk beristirahat. Kalau H-1 biasanya nggak keburu (takbiran) karena kecapekan atau takut mogok," jelas dia.

BACA JUGA:Mereduksi Kenakalan Remaja, Ratusan Peserta Meriahkan Festival Ramadhan Presisi di Kota Banjar

Sementara untuk menyambut puncak arus mudik tersebut, Suhendar memastikan bahwa pihaknya sudah sangat siap. Bahkan ada sebagian dari anggotanya yang diperbantukan bertugas daerah di Cijolang, perbatasan Jawa Tengah dengan Jawa Barat. 

"Dalam satu hari di sana ada empat orang anggota kami untuk dua sif: dua orang bertugas dari pukul 08.00 hingga pukul 20.00 dan dua orang lain bertugas dari pukul 20.00 hingga pukul 08.00. Kalau di sini kami sudah siap total. Karena kami siapkan anggota sebanyak-banyaknya," kata dia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: