Anggota Dewan Pastikan AC Milan dan Inter Milan Belum Matikan Proyek San Siro

Anggota Dewan Pastikan AC Milan dan Inter Milan Belum Matikan Proyek San Siro

Ilustrasi Stadion San SIro-Tangkapan Layar Instagram -

RADARTASIK.COM - Giancarlo Tancredi salah satu anggota dewan pastikan AC Milan dan Inter Milan belum matikan proyek San Siro walaupun Rossoneri dikabarkan akan membangun stadion sendiri.

Giancarlo Tancredi, Anggota Dewan untuk Regenerasi Perkotaan mengatakan bahwa belum ada permintaan yang masuk dari salah satu klub untuk membekukan rencana yang ada.

Ia juga menanggapi recana AC Milan untuk meninggalkan San Siro dan membangun stadion sendiri di kawasan La Maura.

Saat ini Rossoneri sedang mengejar waktu membangun stadion baru yang akan sangat penting untuk memodernisasi infrastruktur mereka dan meningkatkan pendapatan.

AC Milan juga sudah muak dengan penundaan yang terus terjadi akibatnya rumitnya birokrasi di Italia yang terus menghalangi rencana membangun ulang San Siro bersama Inter Milan.

BACA JUGA:PT KAI Buka Pendaftaran Mudik Gratis, Bisa Pilih Jadwal Keberangkatan, Begini Cara Daftarnya Agar Berhasil

"Tidak ada yang dapat menyangkal bahwa telah ada diskusi dengan Milan yang telah menyatakan minat untuk membangun kawasan La Maura,” kata Tancredi dikutip dari SempreMilan.

“Namun belum ada proposal resmi yang dibuat untuk kota,” lanjutnya.

Ia menambahkan, “Sampai saat ini, tidak ada permintaan baik dari Milan maupun Inter untuk menghentikan, menangguhkan, atau meninggalkan rencana terkait proyek pembangunan kembali kota yang sedang berlangsung di area San Siro.”

“Sampai sekarang, kami masih menunggu apa niat klub-klub itu,” jelas Tancredi.

BACA JUGA:Alasan Lukaku Lakukan Selebrasi yang Pancing Kemarahan Curva Sud Juventus: Dengar Suara Monyet

Tentang rencana AC Milan yang berencana membangun stadion di La Maura, Anggota Dewan itu memastikan belum ada proses untuk merubah peruntukan lahan di La Maura menjadi stadion.

"Tidak ada proses yang sedang berlangsung dan tidak ada permintaan untuk mengubah batasan perlindungan di sekitar area La Maura dan area Hippodrome,” tuturnya.

Disis lain, Nerazzurri dikabarkan telah menyurati pihak kota untuk secara resmi meminta klarifikasi terkait masalah tersebut karena mereka merasa dibiarkan dalam kegelapan setelah AC Milan dilaporkan ingin membangun stadion sendiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: football italia