WASPADA SIB, Persik Datang Bawa Rekor Bagus, 3 Kali Menang Beruntun di Laga Terakhir

WASPADA SIB, Persik Datang Bawa Rekor Bagus, 3 Kali Menang Beruntun di Laga Terakhir

Divaldo Alves, pelatih Persik Kediri asal Portugal. Foto: Liga Indonesia--

BOGOR, RADARTASIK.COMPersib harus waspada. Lawan yang akan Persib hadapi kali ini adalah Persik Kediri. Tim yang punya rekor bagus dalam 3 laga terakhirnya.

Persik datang bawa rekor bagus. Mereka 3 kali menang beruntun dalam laga terakhir mereka.

Persik sukses mengalahkan RANS Nusantara FC, Arema FC, dan PS Barito Putera. 

Sore ini, Persib akan menjamu Persik Kediri di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat dalam lanjutan Liga 1 2022/2023. 

BACA JUGA: 3 PEMAIN PERSIB Jadi Pembeda di Lapangan, Rezaldi Hehanussa Jadi Opsi Serangan Persib, Persik Siap-Siap Saja

Divaldo Alves, pelatih Persik ingin anak-anak asuhnya fokus kembali menghadapi Persib, tim yang masuk dalam kandidat juara Liga 1 2022/2023.

“Saya tidak mau pikir tiga pertandingan yang lalu, itu bagus buat mental pemain, buat kita positif tapi kita mau pertandingan besok (hari ini) tiga poin,” ujarnya dilansir dari laman resmi Liga Indonesia.

“Yang berarti ini kita mau fokus. Persiapan kita pemain mental bagus, kita siap sekali  untuk cari hasil positif,” kata Divaldo Alves. 

Divaldo Alves mengaku sudah menyiapkan rencanaenahan gempuran serangan Persib. 

BACA JUGA: Victor Igbonefo: Kami Perlu Dukungan Bobotoh, Fisik dan Mental Pemain Persib Siap Hadapi Persik Sore Ini

“Waspadai semua. Full team karena kita tahu Persib Bandung punya kualitas tinggi, dari Henhen (Herdiana) dan (Rezaldi) Hehanussa yang baru gabung dari (Nick) Kuipers, goalkeeper, Marc Klok, ya semua,” ujar pelatih asal Portugal ini. 

“Kita tahu Persib Bandung itu seperti Barcelona, seperti itu,” ujarnya lagi. 

“Ya tapi kita mau kerja keras mau cari minimal satu poin kalau bisa tiga poin tapi ya kita mau fight saja,” kata Divaldo Alves. 

Hadapi Persik, Ricky Kambuaya: ini poin kami. Persib targetkan 3 poin di hadapan Bobotoh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: