Puluhan Prajurit Brigif Raider 13 ‘Serbu’ Graha Pena, Radar Tasikmalaya Bertambah Usia 19 Tahun

Puluhan Prajurit Brigif Raider 13 ‘Serbu’ Graha Pena, Radar Tasikmalaya Bertambah Usia 19 Tahun

Danbrigif 13/Galuh Kostrad, Kolonel Inf Jimmy Tumpal Parmonangan Sitinjak saat memberikan kue ulang tahun kepada Direktur Radar Tasikmalaya Group Dadan Alisundana, Rabu 01 Maret 2023.- Rezza Rizaldi-radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Rabu 01 Maret 2023 menjadi hari istimewa bagi Harian Pagi Radar Tasikmalaya --induk radartasik.com. Sebab, hari ini usia Harian Pagi Radar Tasikmalaya bertambah usia 19 tahun.

Kejutan sempat terjadi di hari istimewa bagi koran harian pertama di Priangan Timur itu. Sebab, puluhan prajurit Brigif Raider 13/Galuh ‘serbuGraha Pena Radar Tasikmalaya Group di Jalan SL Tobing Nomor 99.

Komandan Brigif Raider 13/ Galuh Rahayu, Kolonel Inf Jimmy Tumpal Parmonagan Sitininjak, turun lansung. Perwira TNI yang besar di Kota Bandung ini memberikan kejutan. 

Dia datang dengan puluhan anggotanya dengan kendaraan ATAV kendaraan serang ringan (light strike vehicle). Ada juga truk personel. Setelah tiba di pelataran kantor, puluhan prajurit berbaris.

BACA JUGA:Keren, Siswa MTsN 10 Tasikmalaya Jadi Perwakilan Kabupaten Tasikmalaya Posmad di Tingkat Jawa Barat

Layaknya seperti apel upacara, deretan prajurit dipimpin Danbrigif menyerahkan kue ulang tahun kepada Direktur Radar Tasikmalaya Group Dadan Alisundana.

Jimmy sengaja datang secara mendadak untuk memberikan kejutan dalam ulang tahun ke-19 Harian Pagi Radar Tasikmalaya.


Karyawan dan Puluhan prajurit TNI dari Brigif Raider 13 foto bersama.- Rezza Rizaldi-radartasik.disway.id

"Terus berkontribusi untuk memajukan dan mencerdaskan masyarakat Tasikmalaya. Harapan kami Radar Tasikmalaya ini bisa lebih maju, dan Tasikmalaya tentunya terus menjadi referensi kita semua," paparnya.

Jimmy menerangkan, keberadaan Radar Tasikmalaya sangat dirasakan untuk masyarakat dan khususnya bagi Brigif Raider 13/ Galuh Rahayu.

BACA JUGA:ATURAN Baru Naik Kereta Api Usai PeduliLindungi Berubah Jadi SatuSehat Mobile 

"Keberadaan Radar Tasikmalaya ini sangat dirasakan oleh kami. Kontribusinya dengan meberikan informasi kepada masyarakat tentang apa yang telah dilakukan oleh kami dan tugas kami," terangnya.

Jimmy mencontohkan, kegiatan yang diliput salah satunya yakni kegiatan penanggulangan sampah, pelatihan 323 Raider dan kegiatan lainnya. 

"Ke depan itu akan kita pupuk terus, sehingga ke depan  Brigif Raider 13/ Galuh Rahayu dan Radar Tasikmalaya ini semakin sinergi," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: