KPU Kota Tasikmalaya Jaga Sinergitas dengan Media, Rawat Marwah Partisipasi Terbaik se-Jabar

KPU Kota Tasikmalaya Jaga Sinergitas dengan Media, Rawat Marwah Partisipasi Terbaik se-Jabar

Ketua KPU Kota Tasik, Ade Zaenul Mutaqin (pegang mic) bersama para komisioner KPU saat Rakor, Selasa 27 Desember 2022.- Rezza Rizaldi-radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Komisi Pemilihan Umum atau KPU Kota Tasikmalaya jaga sinergitas dengan media atau pers untuk menyukseskan tahapan-tahapan Pemilu 2024.

Hal itu seperti diungkapkan Ketua KPU Kota Tasikmalaya, Ade Zaenul Mutaqin saat membuka Rapat Koordinasi Tahapan Pemilu dengan Media atau Pers di Kota Tasikmalaya, Selasa 27 Desember 2022.

Diakui dia, hari ini tantangan besar yang dihadapi KPU adalah berita hoax atau disinformasi yang menyudutkan penyelenggara Pemilihan Umum (Pemilu). Oleh karenanya, sinergitas dengan media bisa memberikan informasi yang tepat, akurat dan dapat dipertanggungjawabkan. 

"Tentu keberadaan media bisa memberikan perimbangan kepada masyarakat dalam rangka penyelenggaraan Pemilu 2024," paparnya.

BACA JUGA:Waspada, Besok 3 Daerah di Jabar Berpotensi Hujan Badai hingga Banjir, BNPB Cari Solusi Melalui TMC

BACA JUGA:DPR Protes Keras karena KPU Larang Sosialisasi Capres dan Caleg: Masa Melarang Orang Berekspresi

"Mudah-mudahan di tahun depan, kita bisa lebih bermitra, kolaborasi dan sinergi dalam setiap tahapan yang dilakukan KPU. Karena kami perlu dukungan dan support media," sambungnya.

Ade menilai, sehebat apapun program KPU tanpa disebarluaskan kepada masyarakat, tingkat partisipasi nanti di Pemilu 2024 belum tentu bisa maksimal. 

"Namun dari Pemilu ke Pemilu di Kota Tasikmalaya, tingkat partisipasi selalu terbaik di Jabar. Semoga di 2024, kita bisa lebih balik lagi," terangnya.

Partisipasi ini, tambah dia, tentu bukan hanya kehadiran pemilik hak pilih di TPS saat hari H Pemilu. Tapi kehadiran dalam setiap tahapan-tahapan. 

BACA JUGA:Polisi, Dinkes dan BNN Pemeriksaan Kesehatan dan Tes Urine Awak Bus, Simak Rekomendasi Dokter bagi Sopir Bus

BACA JUGA:Mengejutkan, Berkas Penting Kasatgas KPK Dicuri Maling, Motifnya Sedang Didalami

"Seperti beberapa waktu lalu sempat khawatir saat pembukaan badan Adhoc. Tapi Alhamdulillah, untuk pendaftar PPS saja untuk di 69 kelurahan per hari ini sudah lebih dari seribu pendaftar," tambahnya.

Hal ini, jelas dia, menandakan partisipasi telah terbangun dengan baik berkat sinergitas dengan media sebagai mitra strategis dalam hal menyebarluaskan informasi yang akurat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: