Satgas TMMD dan Warga Cikadongdong Gotong-Royong Perbaikan Gorong-Gorong
Anggota Satgas TMMD Kodim 0612/Tasikmalaya bersama warga saat memperbaiki gorong-gorong di Desa Cikadongdong, Minggu 30 Oktober 2022. -pendim 0612/Tasikmalaya-radartasik.disway.id
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Anggota Satgas TMMD ke-115 Kodim 0612/Tasikmalaya terus melakukan perbaikan dan pembangunan infrastruktur di Desa Cikadongdong, Kecamatan Bojongasih, Kabupaten Tasikmalaya.
Seperti Minggu 30 Oktober 2022, Anggota Satgas TMMD melakukan perbaikan gorong-gorong di wilayah masyarakat Desa Cikadongdong.
Perbaikan gorong-gorong ini sangat penting mengingat sebagai irigasi yang mengaliri sawah masyarakat. Dengan dibarengi pelebaran badan jalan menuju ke wilayah pertanian warga, untuk memudahkan akses dalam mengangkut hasil pertanian.
Seperti halnya yang sedang dikerjakan oleh Anggota Satgas TMMD dan masyarakat setempat.
BACA JUGA:75 Santri Kota Tasikmalaya Menulis Buku, Asep: Gerakan Menulis Seperti Ini Baru Ada di Tasik
Bintara pelatih (batih) Bakti Teritorial Kodim 0612/Tasikmalaya, Serma Suyitno mengatakan, gorong-gorong perbaikan gorong-gorong bersama masyarakat ini agar air yang mengaliri sawah masyarakat bisa lancar.
Demikian juga di saat musim hujan sepeti akhir-akhir ini, air dari saluran ini tidak menggenangi badan jalan.
“Gorong-gorong ini salah satu penunjang ke area pertanian masyarakat yang saat ini kita laksanakan sepanjang berberapa meter," paparnya.
"Sejumlah titik terdapat aliran air yang harus kita pasangkan gorong-gorong, sehingga ke depan tidak terjadi genangan air," sambungnya.
BACA JUGA:Ribuan Peserta Gebyar Senam Radar Disway Tumplek di Lapangan Bale Kota Tasik
BACA JUGA:Cerita Polisi di Kota Tasik Pertemukan Kembali Anak Disabilitas yang Tersesat dengan Keluarganya
Lebih lanjut Ia menambahkan, sebelumnya gorong-gorong lebih kecil dan kondisinya rusak. Sehingga tak heran jika air hujan menggenang dan menutupi badan jalan.
Hal ini juga berimbas pada pasokan air ke pesawahan masyarakat tidak maksimal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: